CARITAU JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri akhirnya selesai menjalani pemeriksaan selama tujuh jam pada Senin (24/10/2023). Firli diperiksa sebagai saksi dalam dugaan pemerasan terhadap Eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Berdasarkan pantauan caritau.com di lapangan, Firli tidak bersedia dan tampak sulit ditemui media. Dia yang diketahui diperiksa sejak jam 10.00 WIB itu, selesai diperiksa sekitar pukul 19.30 WIB.
Baca Juga: JPU Sebut Hasbi Hasan Terima Suap Sebesar Rp3 Miliar di Gedung MA
Sementara sejumlah pegawai KPK malah meninggalkan Bareskrim Polri. Salah satunya Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Penindakan dan Eksekusi sekaligus Direktur Penyidikan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Brigjen Asep Guntur Rahayu
"Jadi, sekitar tujuh jam FB selaku Ketua KPK diperiksa sebagai saksi oleh penyidik gabungan Subdit Tipikor Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan Direktorat Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri," kata Direktur Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya, Kombes Ade Safri Simanjuntak di depan Gedung Bareskrim, Selasa (24/10/2023) malam.
Firli Batal Diperiksa di Polda Metro
Diberitakan sebelumnya, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya memanggil ulang pemeriksaan terhadap Ketua KPK Firli Bahuri terkait kasus dugaan pemerasan pimpinan terhadap eks Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) pada Selasa (24/10/2023).
Pemeriksaan hari ini merupakan panggilan kedua kepada Firli Bahuri, setelah sebelumnya Ketua KPK itu tidak hadir pemeriksaan Jumat (20/10/2023).
Dia akhirnya diperiksa Bareskrim Polri, setelah sebelumnya mengajukan pemindahan pemeriksaan dari Polda Metro Jaya.
"Pemeriksaan sebagai saksi terhadap saudara FB (Firli) Ketua KPK di ruang Dittipidkor Bareskrim Polri pada hari ini," Kata Kombes Ade lewat keterangan resminya, dikutip Selasa (24/10/2023).
Kombes Ade tidak memberikan informasi mengenai alasan mengapa Firli Bahuri tidak diperiksa di Polda Metro Jaya dan mengarahkan pertanyaan tersebut kepada KPK. "Berkenan bisa ditanyakan kepada KPK," terangnya. (RMA)
Baca Juga: KPK Panggil Ahok sebagai Saksi dalam Kasus Pengadaan LNG Pertamina
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024