CARITAU JAKARTA - Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) mengungkap hasil audit investigasi perihal dugaan kebocoran 337 juta data pribadi kependudukan berupa NIK, Nomor KK dan alamat lengkap yang tersebar di dalam breachforums, sebuah situs hacker.
Direktur Jenderal Dukcapil Kemendagri, Teguh Setyabudi mengatakan, bahwa pihaknya telah selesai melakukan langkah investigasi dan juga mitigasi secara preventif guna menyelidiki soal kabar kebocoran data tersebut.
Baca Juga: Mahfud akan Temui Ganjar Usai KPU Mengumumkan Hasil Pemilu
Adapun kegiatan audit dan investigasi tersebut dilaksanakan bekerjasama dengan Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) dan juga Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kemenkomknfo) dalam rangka mencari penyebab kebocoran dan mencegah data tersebut tersebar lebih luas ke ruang publik.
"Jadi kami sampaikan kembali bahwa Ditjen Dukcapil Kemendagri bersama dengan BSSN dan stakeholders terkait telah melaksanakan mitigasi preventif dan audit investigasi secara cepat," kata Teguh kepada wartawan, Selasa (18/7/2023).
Dirinya menyebut berdasarkan hasil investigasi yang dilakukan, pihaknya tidak menemukan jejak terkait kebocoran data di Sistem Informasi Adminitrasi Kependudukan (SIAK) yang terpusat secara online.
"Sejauh ini, tidak ditemukan jejak kebocoran data pada Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) Terpusat online, yang dijalankan oleh Ditjen Dukcapil Kemendagri saat ini," jelas Teguh.
Kendati demikian, dirinya menambahkan, pihaknya bersama dengan BSSN, Kemekominfo dan seluruh stakeholder terkait akan melakukan terus proses audit investigasi guna mendalami penyebab lain yang kemungkinan muncul dari dugaan kebocoran data kependudukan tersebut.
"Saat ini proses audit investigasi masih terus berlangsung untuk mendalami dugaan-dugaan kebocoran lain, termasuk database yang ada di Kabupaten/Kota, sekaligus melakukan mitigasi preventif untuk pencegahannya di masa yang akan datang," tandas Teguh. (GIB/DID)
Baca Juga: PDIP Siap Jadi Oposisi Jika Prabowo-Gibran Menang, Ini Kata Anies
kemendagri investigasi kebocoran data situs hecker pemilu 2024
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...