CARITAU JAKARTA – Satu lagi budaya Indonesia diakui sebagai Warisan Budaya Takbenda (WBTb) oleh UNESCO. Terbaru, Jamu Indonesia resmi masuk, melengkapi 13 Warisan Budaya Takbenda lainnya yang tercatat di UNESCO.
"Saya mengucapkan terima kasih kepada UNESCO yang telah menetapkan jamu sebagai Warisan Budaya Takbenda. Penetapan ini akan memperkuat upaya Indonesia untuk melindungi dan mengembangkan jamu sebagai warisan budaya, serta berkontribusi terhadap kesehatan dan kesejahteraan global," kata Mendikbudristek Nadiem Anwar Makarim lewat keterangan resmi Kemendikbud, Rabu (6/12/2023).
Nadiem menyampaikan hal itu secara online dalam forum sidang ke-18 Intergovernmental Committee for the Safeguarding of the Intangible Cultural Heritage di Kasane, Republik Botswana. Adapun masuknya budaya sehat jamu (Jamu Wellness Culture) ke dalam Representative List of the Intangible Cultural Heritage of Humanity UNESCO disahkan dalam forum UNCESCO yang digelar Rabu (6/12) tepat pukul 16.30 WIB.
"Sebagai salah satu warisan budaya kita, jamu mewakili hubungan yang mendalam, bermakna, dan harmonis antara manusia dengan alam. Jamu telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan masyarakat Indonesia selama berabad-abad," imbuh Nadiem.
Atas apresiasi ini, Menteri Nadiem menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya terhadap upaya pelestarian jamu sebagai budaya untuk kesehatan yang dilakukan berbagai pihak sejak lama. Terima kasih juga diucapkan Nadiem kepada segenap masyarakat Indonesia yang membentuk ekosistem budaya kesehatan jamu.
"Terima kasih kepada seluruh pendukung budaya sehat jamu baik di dalam negeri maupun luar negeri, produsen, para peramu dan peracik, penjual, peneliti, komunitas, pengusaha, serta penikmat khasiat jamu yang telah bersama-sama menghidupkan ekosistem budaya kesehatan jamu seperti saat ini," pungkasnya. (FAR)
Baca Juga: Geopark Meratus Siap Dinilai Tim UNESCO Menjadi Global Geopark
Baca Juga: Perayaan Warisan Budaya Takbenda DIY 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...