CARITAU JAKARTA - Muhammad Ainun Nadjib atau biasa dikenal Emha Ainun Nadjib atau Cak Nun dikabarkan mengalami pendarahan otak. Saat ini, budayawan nyentrik itu tengah dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr Sardjito, Yogyakarta.
Kerabat Cak Nun, Dr Suko Widodo membenarkan kabar sakitnya Cak Nun. Kebenaran tersebut dia dapat saat dirinya mengonfirmasikan kabar itu ke pihak keluarga. "Setelah mendapat informasi, saya mencoba konfirmasi. Dan kabar itu benar," kata Suko.
Baca Juga: Usai Cak Nun Sebut 'Jokowi - Firaun', Pendeta Saifuddin Tiba-tiba Muncul Bela Presiden
Namun, Dosen Unair itu belum mengetahui secara pasti kondisi terbaru budayawan asal Jombang, Jawa Timur. Dirinya hanya mengatakan terus berdoa untuk
"Saya sebagai sahabat dekat beliau, tentunya mendoakan yang terbaik bagi Cak Nun. Semoga Cak Nun diberikan kesembuhan oleh Allah dan sehat kembali," tutur Suko.
Kabar sakitnya Cak Nun itu beredar di grup WhatsApp (WA) Jamaah Maiyah. Dalam pesan di grup WA itu, Cak Nun disebut tak sadarkan diri.
"Mohon doanya teman-teman, Cak Nun gak sadarkan diri dirawat di RS Sarjito ada pendarahan otak. Sungguh mohon keikhlasan doa dari teman-teman semua," bunyi pesan di grup WhatsApp Jamaah Maiyah seperti dikutip dari mili.id, Kamis (6/7/2023).
Sementara mantan Sekretaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Muhammad Said Didu melalui akun twitter prinadinya mendoakan Cak Nun agar segera pulih.
"Alfatihah. Doa kami dari Taif buat Cak Nun, agar Allah memberikan kesembuhan kepada Cak Nun," kata Said Didu. (DID)
Baca Juga: Ternyata Novel Bamukmin Tak Terima Jokowi Disamakan dengan Firaun
mk ainun nadjib cak nun dirawat pendarahan otak rsud sardjito
Viral! Video Oknum Relawan Paslon Kotabaru 02 H Fa...
Stiker Pilkada Jakarta 2024 Tuai Protes PDIP, Ini...
PT KAI Lakukan Perawatan Rel Jelang Libur Nataru 2...
Target Rampung 2026, PAM Jaya Mulai Bangun IPA Cil...
Andi Sudirman-Fatmawati Hadiri Doa Bersama dan Per...