CARITAU MAKASSAR – Pihak kepolisian sampai saat ini masih mengusut penyebab kematian mahasiswi Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muslim Indonesia (UMI), Zhafirah Azis Syah Alam (20) yang mengikuti pengkaderan di Malino, Kabupaten Gowa, Sulsel, Minggu (24/7/2022) lalu.
Kapolsek Tinggimoncong, AKP Jumadi mengungkapkan, dari hasil pemeriksaan beberapa saksi, kejadian itu berawal saat mahasiswi itu direndam di sungai pada Minggu dini hari.
Baca Juga: Enggan Diotopsi, Polisi Sulit Ungkap Kematian Mahasiswi FKM UMI
"Semua peserta disuruh masuk ke sungai. Di situ ini korban mengalami sesak nafas," katanya saat dikonfirmasi awak media, Rabu (27/7/2022).
Ia mengungkapkan, mereka (mahasiswa FKM) yang mengikuti pengkaderan disuruh masuk ke sungai.
Itu menjadi hal yang harus dilakukan untuk mengambil slayer sebagai tanda bahwa mahasiswa tersebut sudah resmi menyelesaikan tahapan pengkaderan.
"Semuanya (saksi) mengatakan bahwa dia mengikuti kegiatan itu, kemudian pada saat kegiatan pengambilan slayer, masuk ke sungai," bebernya.
Sementara untuk luka lebam yang dialami korban, kata dia, hal itu disebabkan karena tubuh korban diduga mengalami benturan saat dievakuasi.
Meskipun begitu, pihaknya memastikan akan tetap mendalami penyebabnya utamanya apa, terutama karena pihaknya belum menerima hasil visum dari Biddokkes Polda Sulsel.
"Saya juga belum tahu apa katanya luka lebam, tapi menurut keterangan teman-temannya itu pada saat diangkat katanya dari sungai itu yang mengakibatkan ada lebam," jelasnya.
Sejauh ini polisi masih melakukan penyelidikan atas kasus kematian mahasiswi UMI Makassar. Pihaknya belum menaikkan status perkara ke tahap penyidikan.
"Belum ada (tersangka) karena masih dalam penyelidikan ini belum ditingkatkan ke penyidikan. Masih memeriksa saksi-saksi yang ada," tandasnya. (KEK)
Baca Juga: Polisi Tangkap Satu Tersangka Kasus Senior Cekoki Miras ke Maba Poltekkes Makassar
belum naik penyidikan polisi masih usut penyebab tewasnya mahasiswi fkm umi saat ikut pengkaderan senat ospek
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...
Pertarungan Dukungan Eks Gubernur Foke dan Anies v...
Buka 35.000 Lowongan Pekerjaan, Pj Teguh Resmikan...