CARITAU BONE - Ada yang menarik saat Andi Amar Ma'ruf Sulaiman menggelar diskusi 'Saatnya Didengar' di Teras Cafe, Kabupaten Bone, Sulsel pada Minggu (28/1/2024) malam.
Diketahui dalam kegiatan ini dihadiri puluhan pemuda milenial di Kota Watampone.
Baca Juga: 17 TPS di Jakarta Utara yang Diterjang Banjir Gelar Pemungutan Suara Lanjutan pada 24 Februari 2024
Ada salah seorang pemuda bernama Rahmat bertanya kepada Putra Sulung Menteri Pertanian RI, Andi Amran Sulaiman itu.
Rahmat menanyakan kenapa Andi Amar Ma'ruf Sulaiman maju di kontes pemilihan legislatif (Pileg) 2024.
Diketahui, Andi Amar Ma'ruf Sulaiman saat maju sebagai Caleg DPR RI Dapil Sulsel II meliputi Kabupaten Bulukumba, Sinjai, Bone, Soppeng, Wajo, Maros, Pangkep, Barru, dan Kota Parepare.
Rahmat kemudian mengatakan, fokus di dunia bisnis lebih menguntungkan dibanding menjadi anggota dewan di senayan.
"Kenapa Andi Amar memilih untuk maju di kontes Pileg? bisnis lebih menguntungkan, Kenapa tidak expansi bisnis saja," tanya Rahmat.
Jawaban tak terduga pun muncul dari mulut CEO AAS Community itu. Menurutnya, saat ini dirinya hidup serba berkecukupan.
"Kami sudah cukup dengan diri sendiri, expansi bisnis itu bagus tapi yang merasakan manfaatnya tidak banyak," ucapnya.
Olehnya, Andi Amar mengatakan dirinya maju untuk berbuat banyak kepada masyarakat yang ada di Dapil Sulsel II.
"Kami maju karena kami ingin memberikan manfaat-manfaat kepada masyarakat di Dapil Sulsel II khususnya. Yang mana cakupannya lebih masif dari expansi bisnis," jelasnya.
Jawaban dari Andi Amar itu pun disambut riuh para pemuda di Kota Watampone.
Kegiatan ini ditutup dengan Andi Amar berbagi pengalaman semasa di pondok pesantren, kemudian memberikan sedikit motivasi untuk pemuda pemudi agar tidak pernah patah semangat untuk meraih cita-cita. (KEK)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...