CARITAU JAKARTA - Banyaknya lembaga survei yang mengunggulkan bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto dalam simulase duel head to head, membuat Partai Gerindra optimis ketua umumnya dapat meraih kemenangan pada putaran kedua Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Habiburokhman menyoroti banyak hasil survei yang digelar lembaga survei menguggulkan Prabowo Subianto.
Baca Juga: Dinilai Jadi Penyebab Suara Partai Anjlok, PPP Bantah Tinggalkan Ulama
Elektabilitas Prabowo yang tinggi, menurutnya, mampu mengantarkannya ke putaran kedua Pilpres 2024. Dalam putaran kedua tersebut, Habiburokhman yakin, Prabowo dapat meraih suara pemilih bakal calon presiden (capres) yang tak lolos.
"Kalau dua putaran, kemungkinan besar Pak Prabowo lolos ke putaran kedua dan kalau lolos putaran kedua seperti yang dikatakan tadi, skenario head to head Pak Prabowo unggul," kata Habiburokhman, Selasa (22/8/2023).
"Artinya, ini membuat kami super-optimis menghadapi Pemilu 2024," lanjutnya.
Keyakinan tersebut didasari hitung-hitungan head to head dalam putaran ke dua. Dia yakin, pendukung capres yang kalah akan merapat ke Prabowo Subianto.
"Pendukung grassroot-nya bacapres A (Anies), sangat mungkin beralih ke Pak Prabowo. Begitu juga bacapres G (Ganjar), kalau putaran kedua sangat mungkin beralih ke Pak Prabowo," ujarnya.
Kendati demikian, kata dia, Prabowo sudah mengingatkan kepada seluruh kader Partai Gerindra untuk tidak sombong menanggapi hasil survei tersebut. Jangan sampai, menurut Habiburokhman, sikap jemawa tersebut justru mengantarkan Prabowo dan Partai Gerindra kepada kegagalan di kontestasi nasional mendatang.
"Jangan sampai karena kita lengah, sesuatu yang sudah di tangan, menurut lembaga survei nih, kemenangan keunggulan yang sudah di tangan lepas begitu saja. Itu yang diwanti-wanti Pak Prabowo kepada kami," ujar Habiburokhman. (DID)
Baca Juga: PDIP DKI Tolak hasil Rekapitulasi Provinsi
gerindra prabowo subianto head to haed pilpres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...