CARITAU MAKASSAR - Beredar kabar Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan 'Danny' Pomanto mengundurkan diri sebagai kader partai Nasdem.
Pengunduran diri itu berdasarkan surat yang dikirim Danny Pomanto yang ditujukan kepada Ketua Umum (Ketum) Nasdem, Surya Paloh.
Baca Juga: Sinyal NasDem Bakal Merapat ke Prabowo-Gibran Makin Kuat
Dalam surat yang beredar di media sosial (Medsos) tersebut, Wali Kota Makassar dua periode itu secara resmi ingin mengundurkan diri dari partai Nasdem.
Surat pengunduran diri itu resmi disampaikan Danny Pomanto per tanggal 1 Juni 2023.
"Menyatakan pengunduran diri saya sebagai anggota partai Nasdem dengan alasan keluarga dan politik," katanya dalam surat pengunduran diri tersebut.
Dalam keterangannya, Danny mengaku mengundurkan diri dari partai besutan Surya Paloh secara sadar dan tidak ada paksaan.
"Pengunduran diri sebagai anggota partai Nasdem kami buat dengan kesadaran penuh dan tanpa paksaan dari pihak manapun," ujarnya.
Saat dikonfirmasi awak media, Danny Pomanto membenarkan ihwal pengunduran dirinya sebagai kader Nasdem.
"Nanti saya sampaikan ke media besok," singkatnya. (KEK)
Baca Juga: Daftarkan Bacaleg, Nasdem Targetkan Posisi Dua Besar Kursi DPR di Pileg 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...