CARITAU JAKARTA - Tim Delapan Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) telah mendapatkan lima figur kandidat calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies Baswedan.
Diketahui, Tim Delapan sebelumnya adalah tim kecil dari perwakilan Anies, Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang menjajaki pembentukan KPP.
Baca Juga: Kampanye Akbar Terakhir Ganjar-Mahfud di Semarang
Setelah KPP terbentuk, tim tersebut berubah nama menjadi Tim Delapan dan turut membantu Anies dalam mencari figur cawapres yang sesuai kriteria.
Anggota Tim Delapan sekaligus Ketua DPP Partai Nasdem Sugeng Suparwoto mengatakan, tiga nama di antaranya adalah Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), dan mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau Aher.
"Masih nama-nama itu, ada memang sekarang itu, meskipun beberapa nama ganti," kata Sugeng, Senin (3/4/2023).
Meski demikian dirinya masih enggan membeberkan identitas dua kandidat yang lain. Ia hanya mengungkapkan bahwa salah satu kandidat berasal dari antara partai politik dari dua koalisi yang wacananya hendak tengah menjajaki pembentukan koalisi besar, yaitu Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) atau Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya (KIR).
"Clue-clue-nya salah satunya di kaolisi besar itu,” kata Sugeng.
Sementara itu, ia juga mengungkapkan bahwa kandidat terakhir merupakan figur non-parpol. "Iya (kandidat cawapres terakhir) di luar parpol, (pihak) eksternal," ujarnya.
Sugeng mengatakan, Tim Delapan KPP telah melakukan komunikasi politik dengan kelima kandidat cawapres Anies. Ia lantas mengklaim, kelimanya sudah setuju untuk mendampingi Anies dalam kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
"Tinggal di antara itu siapa yang diumumkan, karena di antara itu juga saling ikhlas siapa pun yang jadi malah bakal support," pungkas Sugeng. (DID)
Baca Juga: Pensiunan ASN Banten Titip Aspirasi, Cak Imin: Siap Laksanakan!
tim delapan kpp cawapres pendamping anies baswedan capres 2024 pilpres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...