CARITAU JAKARTA - Anies Baswedan masuk bursa kandidat calon gubernur (cagub) dalam kontestasi politik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2024.
Pengamat politik dari Universitas Indonesia (UI) Cecep Hidayat menilai, cukup disayangkan jika nantinya Anies maju kembali sebagai cagub DKI. Pasalnya Anies sudah naik level ke nasional menjadi capres, kini mau turun ke daerah.
"Tapi buat apa sebenarnya yah, saya sih melihatnya mereka bisa saja. Apalagi Anies sudah maju di capres kenapa dia mau turun gubernur lagi gitu," kata Cecep, Jumat (1/3/2024).
Menurutnya, capres Anies dan Ganjar Pranowo bisa saja maju sebagai cagub dalam kontestasi politik Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI.
Terlebih saat ini suara keduanya kalah di Pilpres 2024 berdasarkan hasil real count Komisi Pemilihan Umum (KPU).
"Ya terbuka pintu kemungkinan (Anies dan Ganjar maju cagun DKI) itu ya," tuturnya.
Sebelumnya, nama Anies Baswedan kembali masuk bursa kandidat calon Gubernur DKI Jakarta 2024. Partai Keadilan Sejahtera (PKS) telah mengindikasikan kesediaannya untuk kembali mengusung Anies di Pilkada DKI Jakarta 2024, dengan beberapa syarat.
Anies Baswedan, yang sebelumnya diusung oleh Partai Gerindra dan PKS saat menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, kembali mendapat dukungan dari PKS bersama dengan NasDem dan PKB sebagai pasangan calon presiden dan wakil presiden pada Pilpres 2024.
Meski demikian, PKS telah menyatakan bahwa mereka akan memberikan prioritas kepada kader sendiri untuk maju dalam Pilkada DKI Jakarta, asalkan elektabilitas mereka cukup baik. (DID)
anies baswedan bursa cagub dki pilgub dki jakarta pilkada dki 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...