CARITAU JAKARTA – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan sebagian kota besar di Tanah Air akan mengalami hujan ringan pada Rabu (2/2/2022) siang.
Kota besar yang diprakirakan hujan ringan, yakni Serang, Yogyakarta, Pontianak, Pangkal Pinang, Kupang, Jayapura, dan Manado. Kota besar yang diprakirakan akan mengalami hujan sedang, yakni Bandung dan Ternate. Sementara yang diprakirakan hujan petir adalah Banjarmasin.
Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini: Sebagian Wilayah Jakarta Hujan Ringan pada Pagi Hari
Pada siang hari sebagian besar kota di Tanah Air juga diprakirakan cerah berawan, yakni Banda Aceh, Denpasar, Bandung, dan Tanjung Pinang. Kota lain yang diperkirakan cerah yakni Gorontalo, Samarinda, Tarakan, dan Pekanbaru.
Sedangkan Kota besar yang diprakirakan berawan yakni Jambi, Semarang, Palangkaraya, Tanjung Pinang, Manokwari,dan Kendari.
Prakiraan cuaca hujan di beberapa kota kali ini kebetulan muncul sehari setelah perayaan Tahun Baru Imlek yang jatuh Selasa (1/2/2022) kemarin. Hujan usai Imlek kerap dihubungkan dengan pertanda akan banyak rejeki berlimpah.
Namun, Forecaster Stasiun Geofisika, Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), Kota Bandung, Yan Firdaus menjelaskan Hari raya Imlek memang selalu jatuh antara akhir Januari dan awal Februari.
Pada saat itu, kata dia, memang bertepatan dengan puncak musim hujan dan curah hujan yang tinggi.
"Jika kita mengambil sudut pandang secara ilmiahnya, Hari raya Imlek yang jatuh pada 2 Februari ternyata bertepatan dengan puncak musim hujan dan curah hujan tinggi. Inilah mengapa hari raya Imlek dikatakan identik dengan turunnya hujan. Dalam waktu tiga hari ke depan atau hingga akhir bulan Januari ini, cuaca di Kota Bandung hujan nya terbilang sedikit dan angin nya cukup kencang," kata Yan seperti dikutip dari laman Bandung.go.id, Minggu, (30/2/ 2022). (DIM)
Baca Juga: BMKG Prediksi Jakarta Bagian Selatan dan Timur Hujan Ringan pada Jumat Malam
Pertarungan Dukungan Eks Gubernur Foke dan Anies v...
Buka 35.000 Lowongan Pekerjaan, Pj Teguh Resmikan...
Pj Teguh Instruksikan Perangkat Daerah Bersinergi...
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...