CARITAU DEPOK - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno berencana mendaftarkan musik dangdut menjadi warisan tak benda ke UNESCO.
Rencana ini disampaikan pria yang akrab disapa Sandi tersebut saat berkunjung ke rumah Raja Dangdut Rhoma Irama. Sandi menambahkan, didaftarkannya dangdut karena ia tak ingin ada negara lain yang mengklaim genre musik tersebut.
Baca Juga: PPP Berharap Sandiaga Uno Tetap Masuk ke TPN Ganjar Pranowo
“Saya ditugaskan di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi kreatif yang membidangi sektor musik dan satu yang perlu diajukan ya ini. Juga hasil diskusi dengan Bang Haji,” ujar pria berkacamata itu kepada awak media, di kediaman Rhoma Irama di Kecamatan Cilodong, Kota Depok, Rabu (7/12/2022).
“Kita ingin segera mengajukan ini agar segara tercatat supaya juga ini nanti tidak diklaim dengan negara lain, saya tidak ingin bersuudzon tapi ini harus kita lakukan," sambungnya
Sandi menambahkan, tim di kementriannya sudah melakukan diskusi dan berkesimpulan bahwa musik dangdut layak didaftarkan ke UNESCO. Sebab, dangdut tak sekadar genre musik saja, lebih dari itu menurut Sandi dangdut telah menjadi penghidupan untuk banyak orang.
“Saya informasi dari Bang Haji kalau puluhan juta masyarakat Indonesia menggantungkan hidupnya di subsektor musik, khususnya genre dangdut,” terang Sandi.
Menyikapi rencana Sandiaga Uno, Rhoma Irama menyambut baik langkah tersebut. Menurut Rhoma, hal itu merupakan suatu kebanggaan bagi para pegiat musik, khususnya genre dangdut.
“Iya artinya itu merupakan suatu kebanggan buat kami musik dangdut bisa menjadi heritage, warisan budaya. Kebetulan Pak Sandi punya jabatan yang bisa mengurus itu. Jadi ya kita terimakasih," ujar Rhoma Irama. (RIO)
Baca Juga: Peringati Tiga Tahun Jadi Situs Warisan Dunia, Danau Toba Jadi Tema Google Doodle Hari Ini
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...