CARITAU JAKARTA – Dua pemain naturalisasi, Sandy Walsh dan Jordi Amat resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai membacakan sumpah di Kantor Wilayah Kemenkumham, Jakarta, Kamis (17/11/2022).
Dalam kesempatan tersebut, hadir juga Ketua Umum Persatuan Sepak bola Seluruh Indonesia (PSSI) Mochamad Iriawan.
Baca Juga: Nathan Tjoe-A-On Resmi Jadi Warga Indonesia dan Siap Bela Timnas Lawan Vietnam!
Adapun, pengukuhan kewarnegaraan kedua pemain tersebut dimulai dengan pemutaran lagu kebangsaan Indonesia. Tampak, Sandy Walsh dan Jordi Amat begitu sumringah dan lantang menyanyikan lirik demi lirik lagu Indonesia Raya itu.
Kemudian, acara dilanjutkan dengan pembacaan keputusan presiden tentang pemberian status WNI kepada mereka. Dilanjutkan dengan pengambilan sumpah kewarganegaraan yang dilakukan secara bersamaan oleh Sandy Walsh dan Jordi Amat.
"Demi Tuhan yang maha Esa, saya menyatakan, dan berjanji dengan sungguh-sungguh melepaskan seluruh kesetiaan saya kepada kekuasaan asing, mengakui, tunduk dan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia, Pancasila, dan Undang Undang Dasar negara Republik Indonesia tahun 1945 dan akan menjalani dengan sungguh-sungguh serta akan menjalankan kewajiban yang dibebankan negara kepada saya sebagai Warga Negara Indonesia dengan tulis ikhlas. Kiranya Tuhan menolong saya." ucap kedua pemain tersebut, dilihat dari Youtube Humas Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.
Usai pengambilan sumpah tersebut, Jordi Amat dan Sandy Walsh pun menandatangani berkas dan resmi berstatus WNI.
Adapun sebelumnya, Ketum PSSI Mochamad Iriawan mengucapkan rasa syukur atas kelarnya proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi amat tersebut.
"Alhamdulillah, terimakasih kepada semua pihak yang telah memperjuangkan hal baik ini. Semoga dengan bergabungnya Sandy dan Jordi, akan menambah kekuatan Timnas," ucap Iriawan di laman resmi PSSI, Rabu (16/11/2022).
Peluang pemain keturunan Belanda dan Spanyol itu untuk bermain bersama timnas Indonesia di Piala AFF 2022 semakin dekat. Pasalnya, ditetapkannya kedua pemain tersebut sebagai WNI mempermudah pendaftarannya yang ditutup pada 20 November mendatang.
Apalagi, tak menutup kemungkinan keduanya dibawa oleh Shin Tae-yong ke Piala AFF 2022.
Piala AFF 2022 bakal bergulir 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023. Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja, dan Brunei Darussalam. (RMA)
Baca Juga: Pemasangan VAR di Liga 1 Ditunda, Erick Thohir: SDM Wasit Kita Masih Kurang
sandy walsh dan jordi amat resmi menjadi wni pemain naturalisasi timnas indonesia pssi
Waka MPR Sebut Pelantikan Prabowo-Gibran Jadi Perh...
Capai Target, Pj Heru Apresiasi Pembangunan LRT Ja...
Paslon 02 di Pilgub Sulsel, Andi Sudirman-Fatmawat...
Pemerintah Tetapkan Libur Nasional dan Cuti Bersam...
Perempuan Berinisial IA yang Tewas di Hawaii Sempa...