CARITAU JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Dito Ariotedjo menyebut Indonesia menjajaki sejumlah negara untuk maju jadi tuan rumah Piala Dunia 2034 mendatang.
Diketahui, FIFA baru saja menunjuk enam negara yakni Spanyol, Portugal, Maroko, Uruguay, Argentina dan Chile untuk menggelar Piala Dunia 2030. Untuk gelaran selanjutnya, induk federasi sepak bola dunia itu berencana akan menggelarnya di Benua Asia dan Oceania.
Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia vs Irak, STY Minta AFC Bersikap Saling Menghormati
"Kami lagi mengikuti perkembangannya. Memang positioning Indonesia itu yang diinginkan," kata Dito kepada sejumlah wartawan di Kemenpora, Selasa (17/10/2023).
Dia mengatakan, Presiden Jokowi meminta bidding tersebut dilakukan dengan serius, serta Indonesia ditargetkan mampu menjadi Co-host.
"Bapak Presiden itu ingin kita bisa minimal jadi Co-Host. Jadi bagi negara-negara yang sekarang lagi menjajaki dukungan dari Indonesia, saya menyampaikan bahwa kita siap jadi Co-Host," terang Dito.
Dengan begitu, Dito menyerukan kepada negara-negara sahabat yang berminat mengajukan diri sebagai tuan rumah Piala Dunia 2034. Negara-negara tersebut yaitu Australia dan juga Arab Saudi.
"Kami sudah sampaikan kita ingin sebagai co-host. Dan ini saya akan terbang ke Arab Saudi mendampingi Pak Presiden. Salah satu topik yang akan dibicarakan putra mahkota Arab Saudi ke Pak Presiden. Nanti akan kami update," paparnya.
Dito berharap, masyarakat dapat menyambut kabar ini dengan antusias. Di mana, dia bersiap akan mengkomunikasi terus kabar terbaru perkembangannya.
"Untuk komunikasi dengan Australia juga sudah berjalan. Komunikasi bersama negara-negara ASEAN pun berjalan. Intinya posisi Indonesia kita ingin sebagai co-host," terangnya. (RMA)
Baca Juga: Timnas Indonesia Takluk 2-0 dari Qatar, Laga Pembuka Piala Asia U-23
menpora dito ariotedjo indonesia tuan rumah piala dunia 2034 timnas indonesia
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...