CARITAU JAKARTA - Ketua Majelis Pertimbangan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Romahurmuziy mengungkapkan, Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) kemungkinan tidak akan mengajukan siapapun nama-nama dari internal partai untuk menjadi Calon presiden (Capres) 2024.
Baca Juga: Sambut Tahapan Pilkada Serentak, Bawaslu RI Minta Jajarannya Lakukan Evaluasi Berjenjang
Pria yang akrab disapa Romy itu mengatakan, kemungkinan tidak mencalonkan nama Capres dari internal koalisi lantaran PPP telah resmi dan sepakat dengan PDIP untuk mengusung Ganjar Pranowo menjadi Capres di Pemilu 2024.
"Kalau lanjut dalam konteks KIB kemudian mengusung calon sendiri, bisa saya katakan tidak ada, kemungkinan itu tidak ada," kata Romy di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Jumat (16/6/2023).
Dalam kesempatanya, Romy menuturkan, bahwa KIB nantinya akan bersatu padu dan bersepakat dalam rangka mendeklarasikan dan mendukung Ganjar Pranowo menjadi Capres 2024.
“Tetapi kalau kemudian KIB ini bergabung bersama-sama di dalam usungan Mas Ganjar, itu masih mungkin,” imbuh Romy.
Kendati demikian, dirinya menegaskan, bahwa koalisi yang digawangi oleh Golkar, PAN dan PPP itu dipastikan tidak akan bubar lantaran sejauh ini komunikasi informal antara ketiga partai itu tetap masih terus dilakukan.
Adapun komunikasi yang masih berjalan dengan baik antara ketiga partai itu menurut Romy yakni bukan membicarakan mengenai arah dukungan secara Koalisi mengenai Capres dan Cawapres.
"Sejauh ini memang belum ada pembicaraan baru di KIB ya terkait dengan capres dan cawapres,” tadasnya.
Sebelumnya, Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto juga mengatakan hal yang serupa dengan Romy. Dalam keteranganya Airlangga menepis perihal kabar isu KIB bubar.
“KIB belum teken surat. Namanya belum teken, ya masih ada," kata Airlangga di Kawasan Istana Negara, Jakarta, Senin (12/6). (GIB/DID)
Baca Juga: Pemilu 2024 Sistem Noken di kabupaten Jayawijaya
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...