CARITAU JAKARTA – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta mengumumkan hasil voting bertajuk 'Rembuk Rakyat Jakarta' soal Calon Gubernur DKI Jakarta yang bakal diusung PSI. Hasilnya, nama Gibran Rakabuming (Wali Kota Solo) bertengger di posisi puncak.
Sebelumnya, PSI menjaring sembilan nama bakal calon Gubernur DKI Jakarta 2024-2029. Mereka adalah Grace Natalie (Ketua Dewan Pembina Partai PSI), Gibran Rakabuming (Wali Kota Solo), Heru Budi Hartono (Pj. Gubernur DKI Jakarta), Tri Rismaharini (Menteri Sosial), Ridwan Kamil (Gubernur Jawa Barat) dan Bima Arya (Wali Kota Bogor).
Baca Juga: Relawan Anies Mantap Dukung RIDO, Eki Pitung Optimis Dukungan Terhadap RK-Suswono Bertambah
Kemudian, Dudung Abdurachman (Kepala Staf TNI Angkatan Darat), Ahmad Zaki Iskandar (Bupati Tangerang) dan Muhammad Fadil Imran (Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri).
"Kami PSI Jakarta mengumumkan hasil dari Rembuk Rakyat yang dilakukan oleh PSI Jakarta, yang sudah kami laksanakan dari bulan lalu, dengan total jumlah partisipan sebanyak 11.160 voters," terang Ketua DPW PSI DKI Jakarta Elva Farhi Qolbina di Kantor DPW PSI Jakarta Pusat, Jumat (23/6/2023).
Elva menjelaskan sejumlah nama tersebut ditentukan PSI melalui vote secara daring. Vote itu dimulai sejak 17 Mei 2023 hingga 22 Juni 2023 kemarin.
Adapun hasilnya, terang Elva, Wali Kota Solo sekaligus Putra Presiden RI Joko Widodo, Gibran Rakabuming menjadi yang teratas dengan perolehan suara 26,13 persen, disusul Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono (16,77 persen), Grace Natalie berada di posisi ketiga dengan 15,78 persen suara.
"Posisi keempat, ada Ridwan Kamil (15,20 persen), kelima ada Mensos Tri Rismaharini (13,07 persen), lalu ada nama Dudung Abdurachman (8,85 persen), Bima Arya (1,88 persen), M Fadil Imran (1,35 persen), terakhir ada nama Ahmed Zaki Iskandar yang memperoleh 0,97 persen suara hasil Rembuk Rakyat PSI, " sambung dia.
Dia melanjutkan, hasil tersebut bakal diserahkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PSI secepatnya. Elva berharap, hasil ini menjadi acuan bagi pihaknya dan partai lain untuk menentukan kandidat yang terbaik. Pasalnya, hasil vote tersebut juga diambil secara langsung dengan terjun ke masyarakat.
"Saya berharap, depannya bisa menjadi acuan bagi partai politik lain untuk mengusung calon gubernurny. Karena memang yang kami lakukan bukan hanya vote secara ulang, tapi juga turun langsung nyamperin masyarakat," tandasnya. (RMA)
Baca Juga: Harus 'Move On', Ketua DPC PPP Jaktim Minta Kadernya Bangkit Siap Hadapi Pilkada Jakarta
psi umumkan cagub dki jakarta rembuk rakyat psi gibran rakabuming heru budi pj heru pilkada dki
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...