CARITAU JAKARTA - Warga Desa Kepuk, Kecamatan Bangsri, Kabupaten Jepara menemukan mayat yang terbukus dalam karung di perkebunan Desa Kepuk, Jumat (28/10/2022).
Mayat berjenis kelamin perempuan itu diduga sebagai korban pembunuhan. Saat ini, Kepolisian Resor (Polres) Jepara, tengah mendalami kasus tersebut.
Baca Juga: Dikira Bangkai Tikus, Warga Makassar Digegerkan Penemuan Mayat Mahasiswa Unhas di Kamar Indekos
Kapolsek Bangsri Iptu Slamet Raharjo mengatakan, mayat yang dibelum ketahui identitasnya itu dimasukkan ke dalam karung plastik dan dibungkus lagi dengan tas.
"Berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis dari Puskesmas Bangsri, korban tersebut diperkirakan sudah meninggal sejak lima hari lalu," kata Slamet, Jumat (28/10/2022).
Jika dilihat dari jasad korban yang dimasukkan ke dalam karung plastik dan dimasukkan lagi ke dalam tas, menjadi indikasi sebagai korban pembunuhan.
Hanya saja, kata dia lagi, untuk memastikannya harus menunggu hasil penyelidikan karena identitas korban juga belum diketahui.
Adapun ciri-ciri korban, kata dia, mengenakan celana panjang berwarna hitam dan kaos berwarna kuning.
Untuk saat ini, korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah RA Kartini Jepara. (DID)
Baca Juga: Sepasang Sejoli Ditemukan Tewas di Kamar Kost di Makassar, Kondisi Membusuk
penemuan mayat mayat dalam karung polres jepara korban pembunuhan
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...