CARITAU JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengkhawatirkan pembatalan drawing babak penyisihan Piala Dunia FIFA U-20 yang direncanakan dihelat di Bali, 31 Maret mendatang.
"Memang saya juga gelisah dan hal yang sangat disayangkan ya. Saya berharap Piala Dunia U-20 bisa berjalan lancar di Indonesia, apalagi untuk kemajuan sepak bola Indonesia sangat penting," kata dia saat memimpin latihan Timnas di Jakarta, Senin (27/3/2023).
Baca Juga: Bom Serangan Israel di Gaza Lampaui Perang Dunia II
Shin juga menyinggung dirinya telah berjuang keras menyiapkan skuad Timnas U-20 Indonesia. Pasalnya, dia beserta jajaran kepelatihan lainnya telah menyiapkan skuad sejak tiga tahun yang lalu.
"Dan saya juga sudah bekerja keras dari tahun 2020 untuk Piala Dunia U-20 ini. Jadi saya juga ingin mendapatkan hasil melalui Piala Dunia," tegas dia.
Kekhawatiran Shin Tae-yong akan tersendatnya gelaran Piala Dunia FIFA-20 dirasa cukup wajar. Sebab, status tuan rumah Indonesia saat ini dipertaruhkan buntut dari pembatalan drawing dan gelombang protes masyarakat akan keikutsertaan Timnas Israel.
Berbagai rumor mengemuka yang menyebutkan status tuan rumah Indonesia telah dicabut. Bahkan, muncul isu negara pengganti seperti Argentina, Peru dan Qatar yang siap menjadi negara penyelenggara Piala Dunia FIFA U-20, andai batal digelar di Indonesia.
Salah satu pemain Timnas Indonesia U-20, Penyerang Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka ikut merespons polemik Piala Dunia U-20 2023 yang terancam batal menyusul penolakan terhadap timnas Israel U-20.
"Berjuang untuk kemerdekaan negara orang lain [Palestina], tapi kalian semua merusak impian anak-anak bangsa sendiri. Mimpi indah kawan-kawan, sampai berjumpa lagi," tulis Hokky di story Instagram pribadinya.
Meski begitu, FIFA belum mengeluarkan pernyataan resmi menyikapi polemik status tuan rumah Indonesia di Piala Dunia U-20 tersebut. (RMA)
Baca Juga: Erick Thohir Beri Sinyal Positif Perpanjang Kontrak Shin Tae-Yong
shin tae-yong indonesia u-20 piala dunia u-20 indonesia 2023 israel fifa
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...