CARITAU MAKASSAR - Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN), Zulkifli Hasan membeberkan bakal mengumumkan dukungan partainya di Pilpres 2024.
Meski belum membeberkan secara gamblang siapa Capres yang akan didukung, namun secara pasti PAN akan mendorong Capres yang mendukung pemerintahan.
Baca Juga: 1.182 Warga Negara Indonesia di Jepang Mencoblos di TPS Osaka
Bahkan, PAN bakal sudah mempunyai dua nama untuk didorong jadi Cawapres. Keduanya yakni Menteri BUMN, Erick Thohir dan Menteri PMK, Muhajir Efendy.
Dia menargetkan, pengumuman capres-cawapres yang diusung paling lama bulan depan.
"Kita lihat momentum waktunya, mudah-mudahan bulan depan," ungkap Zulhas saat ditemui awak media di Makassar, Kamis (27/7/2023).
Olehnya, Menteri Perdagangan itu berharap, partai politik yang bergabung dalam pemerintahan bisa kompak.
"Pilpres kita akan bergabung bersama pendukung pemerintah, kompak. Kita harapkan parpol pendukung pemerintah kompak agar bisa melanjutkan pembangunan yang sudah dikerjakan dan bagus oleh Pak Jokowi," ujarnya,
Terkait potensi mengarahkan dukungan ke Anies Rasyid Baswedan, Zulhas kembali menegaskan hanya mengusung Capres yang mendukung pemerintah.
"Lah. Pendukung pemerintah," tegas Zulhas.
Sementara terkait Cawapres Erick Thohir dan Muhadjir Effendi yang akan diusulkan, nantinya dibahas terlebih dulu dengan parpol koalisi.
"Cawapres Pak Erick Thohir. Kalau dari internal Pak Muhajir, sekarang Menteri PMK," pungkasnya. (KEK).
Baca Juga: Maruarar Sirait Keluar dari PDIP Ikuti Langkah Politik Jokowi, Pengamat: Itu Contoh Buruk!
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...