CARITAU JAKARTA - Rencana Gubernur DKI, Anies Baswedan merevitalisasi Stadion Tugu, Koja, Jakarta Utara mendapat apresiasi North Jakarta (NJ) Mania, pendukung klub Persitara Jakarta Utara.
Groundbreaking atau peletakan batu pertama revitalisasi Stadion Tugu akan dilakukan Anies Baswedan pada Rabu (12/10/2022) besok.
"Kami sangat senang, bersyukur mau dilakukan revitalisasi stadion Tugu oleh pak Anies. Rencananya, groundbreaking revitalisasi stadion Tugu itu dilakukan Rabu besok, tanggal 12 Oktober 2022 oleh pak gubernur," kata Ketua Umum NJ Mania, Parid di Jakarta, Selasa (11/10/2022).
Menurutnya, revitalisasi stadion Tugu itu sangat dinantikan oleh pecinta sepakbola di Jakarta Utara. Terlebih, ungkapnya, Stadion Tugu itu akan dijadikan Home Base untuk klub sepakbola Persitara.
“Dari informasi yang saya terima, Pemprov mau membangun kembali stadion Tugu itu dari nol. Stadion ini bisa menampung 8 ribu penonton. Detailnya nanti setelah groundbreaking. Tapi yang pasti, Stadion Tugu untuk home base Persitara sesuai arahan pak Anies,” katanya.
Stadion Tugu telah lama menjadi home base Persitara yang kini dioptimalkan untuk sarana latihan beberapa sekolah sepakbola (SSB). Tidak hanya itu, Stadion Tugu sering digunakan anak sekolah untuk melaksanakan kegiatan atletik dan olah raga lainnya.
“Kita harapkan, Stadion Tugu ke depan bisa menggairahkan kembali persepakbolaan di Jakarta Utara. Persitara kembali berjaya dan menorehkan prestasi seperti saudara tuanya, Persija,” tegas Parid.
Asisten Kesejahteraan Rakyat (Askesra) DKI Jakarta Uus Kuswanto mengatakan, pihaknya akan melakukan revitalisasi Stadion Tugu di Koja, Jakarta Utara. Revitalisasi ini dilakukan untuk mengurangi kecemburuan klub sepak bola Persitara Jakarta Utara dengan Persija Jakarta, berkait penggunaan Jakarta International Stadium (JIS).
"Sementara itu untuk antisipasi supaya tidak ada kecemburuan, kok Persija ada di Jakarta Utara. Jadi antisipasi dalam waktu dekat akan dilakukan pembangunan, dan sekarang dalam proses, pemugaran lapangannya," kata Uus, beberapa waktu lalu.
Sebelumnya, Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Utara, Heru Haryanto mengatakan, renovasi total Stadion Tugu di Koja, Jakarta Utara, akan dimulai pada 2022.
Stadion tersebut akan dijadikan homebase atau tempat berlatih bagi tim sepak bola Persitara yang ada di Jakarta Utara.
"Untuk (Stadion) Tugu itu sudah disiapkan Gubernur sebagai homebase Persitara, jadi ada rencana tahun 2022 akan direnovasi," kata Heru.
Akan Pakai Dana Kompensasi dari KLB
Heru mengatakan, saat ini anggaran untuk renovasi stadion tersebut sedang dirancang. Pihaknya belum tahu biaya yang dibutuhkan untuk merenovasi stadion tersebut.
Namun, karena anggarannya tidak bisa menggunakan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) 2022 yang sudah diketok palu, maka kemungkinan renovasi akan dilakukan dengan memanfaatkan dana kompensasi dari kelebihan koefisien lantai bangunan (KLB) gedung-gdeung di Jakarta.
"Kemungkinan kami biasa pakai KLB seperti lapangan sintetis yang sudah dibangun di Muara Angke, Jagakarsa, kan itu pakai KLB. Nah nanti itu (renovasi Staidon Tugu) juga begitu pola anggarannya," pungkasnya. (DID)
Baca Juga: Singgung Korban Tewas saat Hitung Suara Pemilu 2019, Anies Berjanji Bangun Reformasi Hukum!
anies baswedan revitalisasi stadion tugu jakarta utara homebase persitara jakarta
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024