CARITAU JAKARTA - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir memberi respon positif terhadap sejumlah pemain keturunan Indonesia yang ingin membela Tim Nasional (Timnas).
Kata dia, ada tiga pemain anyar yang segera membela Timnas, yakni Ragnar Oratmangoen, Thom Haye dan Maarten Paes.
Baca Juga: Erick Thohir Minta Pemain Timnas Indonesia Tidak Jadikan Bonus Sebagai Stigma Utama
"Ragnar Oratmangoen nanti akan bergabung. Pemain sayap bisa main sebagai striker. Lalu kita masih menunggu juga Thom Haye, dia defensive midflieder dan juga sepertinya ingin bergabung. Begitupun Maarten Paes yang berposisi kiper," kata Erick Thohir dalam unggahan instagram pribadinya, dikutip Sabtu (16/12/2023).
Diketahui, Ragnar Oratmangoen merupakan pemain Fortuna Sittard yang berkompetisi di kasta teratas Liga Belanda. Di musim ini, penyerang berusia 25 tahun itu telah mencatatkan 11 penampilan dari 16 pertandingan.
Dia lahir di Oss, kota yang terletak di selatan Belanda. Darah Indonesia dia dapatkan berasal dari jalur kakek, di mana sang kaker berasal dari Maluku.
Sementara Thom Haye adalah pemain Heerenven (Eridivisie), mencatat 13 penampilan serta mengukir dua gol dan satu assist di musim ini.
Haye merupakan pemain kelahiran Amsterdam, Belanda pada 9 Februari 1995 (28 tahun). Dia memiliki darah keturunan Indonesia dari kakeknya yang berasal dari Solo, Jawa Tengah dan neneknya dari Sulawesi Utara.
Di lain sisi, Maarten Paes merupakan pemain yang berkarir di Major League Soccer (MLS) dengan klub Dallas FC. Di klub tersebut, Maarten Paes mencatatkan 34 pertandingan dengan 3090 menit bermain di MLS musim 2022.
"Kita Lihatlah, kita tunggu. Jangan kesusu, tapi yang penting semua yang percaya buat bangun Timnas. Ayo bangun Indonesia," terang Erick dengan nada optimis. (RMA)
Baca Juga: PSSI Harap Timnas Indonesia Tampil Habis-habisan di Piala Asia 2023
Pemain Keturunan pssi erick thohir Thom Haye Ragnar oratmangoen maarten paes
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...