CARITAU JAKARTA – Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengatakan PKB akan menggagas poros baru koalisi partai politik karena menurutnya koalisi yang sudah terbentuk belum terlihat ada yang matang.
Baca Juga: Sebelum Dilantik Jadi Menteri ATR, AHY Menghadap Prabowo
Juga munculnya Koalisi Indonesia Bersatu yang dibentuk tiga parpol, yakni Partai Golkar, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dan Partai Amanat Nasional (PAN).
Muhaimin menilai, dinamika politik masih sangat cair serta belum ada koalisi yang sangat matang dan kuat, sehingga semuanya masih bisa berubah.
Dia menegaskan, PKB membuka diri untuk menjalin koalisi dengan parpol mana pun, meski dengan catatan PKB mematok posisi tawar lebih tinggi terkait proposal calon presiden (capres) dalam koalisi apa pun, termasuk di KIB.
"Ya saya capresnya. Kalau capres mereka bukan saya, ya tentu saya tidak gabung dengan mereka," tegas Muhaimin.
Menurutnya sampai saat ini, selain dirinya belum ada yang berani secara terbuka menyatakan akan maju sebagai capres.
Namun toh Muhaimin mengaku akan tetap membuka diskusi dengan para ketua umum parpol untuk membahas kemungkinan koalisi, sebelum ada keputusan siapa capres yang akan diusung.
Menurutnya seperti dirilis Antara, PKB sudah menjalin komunikasi dengan PDI Perjuangan dan Partai Gerindra.
“Meski hingga kini komunikasi baru sebatas diskusi dan belum ada kesimpulan akhir,” ujar Wakil Ketua DPR itu.(HAP)
Baca Juga: Putin Ucapkan Selamat untuk Keunggulan Prabowo-Gibran di Pemilu 2024
ketua umum dpp partai kebangkitan bangsa pkb muhaimin iskandar menggagas poros baru koalisi partai politik pilpres 2024 capres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...