CARITAU JAKARTA – Cawapres nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka kembali menampilkan diri dengan pembawaan santai pada debat cawapres kedua yang digelar KPU di Gedung JCC, Jakarta, Minggu (21/1/2024).
Putra Sulung Presiden Joko Widodo itu mencoba memecah suasana dengan menyentil cawapres 01 Muhaimin Iskandar yang banyak melihat catatan saat menjawab pertanyaan. Cak Imin memang terlihat lebih fasih dan lancar ketimbang penampilan pada debat pertama.
"Enak banget ya Gus, ya, jawabnya sambil baca catatan tadi," sindir Gibran.
Pernyataan Gibran sontak membuat riuh para pendukung paslon 02 dan 03. Setelah menyindir Cak Imin, Gibran kemudian lanjut menjelaskan bagaimana meningkatkan produktivitas petani.
"Kuncinya di sini adalah ekstentifikasi dan intentifikasi lahan, kemarin tahun lalu kita sudah bangun pabrik pupuk di Fakfak. Kuncinya untuk meningkatkan produktivitas, ya kita harus genjot kawasannya pupuk," ucap Gibran.
"Kita dekatkan pupuk dengan lahan-lahan pertanian. Kuncinya pupuk, dan pupuk harus didekatkan dengan lahan pertanian, otomatis produktivitas akan meningkat dan jangan lupa mekanisasi, kita pengin meningkatkan produktivitas para petani," tutur dia.
Tak Ingin kalah, Cak Imin kemudian menyentil balik Gibran. Menurutnya, jawaban dan pertanyaan Gibran hanya mengulang-ulang apa yang sudah ia sampaikan.
"Yang Anda sampaikan hanya mengulang yang saya sampaikan," kata Cak Imin disambut riuh peserta.
Diketahui, setelah debat pertama pada 12 Desember 2023, debat kedua pada 22 Desember 2023, dan debat ketiga pada 7 Januari 2024; KPU menggelar debat keempat yang mempertemukan ketiga calon wakil presiden (cawapres) di JCC, Jakarta, Minggu (21/4).
Tema debat keempat meliputi energi, sumber daya alam (SDA), pangan, pajak karbon, lingkungan hidup, agraria, dan masyarakat adat. (DIM)
Baca Juga: Waketum PKB: Prabowo dan Muhaimin Akrab
Baca Juga: KPU Bakal Tegur Gibran, TKN Ancam Ini
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...