CARITAU JAKARTA - Meski bukan ketua umum (Ketum) partai politik (Parpol), namun Presiden Joko Widodo (Jokowi) memiliki pemilih loyalis yang akan mengikuti arahannya.
Dengan alasan tersebut, Wakil Ketua Umum dan Juru Bicara Partai Garuda Teddy Gusnaidi menilai pernyataan Presiden Jokowi berikan sinyal dukungan merupakan hal yang wajar. Ia pun menyebut, arahan Jokowi tidak bisa dianggap sebelah mata.
Baca Juga: SBY Restui AHY Bergabung dalam Kabinet Pimpinan Presiden Jokowi
"Beliau memiliki suara pemilih yang sangat besar. Walaupun belum memberikan nama, tapi dari cara Jokowi, itu menunjukkan bahwa beliau tidak akan bersikap abstain dalam kampanye Capres -cawapres 2024 nanti, beliau akan bersuara dan terlibat," kata Teddy Gusnaidi dalam pernyataan persnya, Selasa (29/11/2022).
Untuk itu Teddy menyatakan, tak ada aturan yang dilanggar oleh Jokowi, sebab dukung mendukung capres adalah caranya agar pembangunan yang telah ditorehkannya dapat dipastikan keberlanjutannya.
"Apa yang dilakukan Jokowi bukan sebuah pelanggaran, baik secara etika maupun secara aturan pemilu, karena memang dibolehkan. Yang bilang apa yang dilakukan oleh Jokowi melanggar aturan, adalah pihak yang takut kalah dalam pemilu dan tentu tidak mengerti akan aturan," ujarnya.
"Tentu Jokowi ingin apa yang telah dia lakukan selama 2 periode dapat dilanjutkan oleh Presiden selanjutnya, beliau punya tanggungjawab untuk keberlanjutan agar Indonesia semakin maju, bukan malah kembali mundur, sehingga apa yang telah beliau lakukan selama 2 periode menjadi sia-sia," lanjut dia.
Dia menilai saat ini Indonesia ibarat mesin yang fresh, sudah selesai diperbaiki kerusakannya dan sudah digunakan untuk menjalankan roda pemerintahan dengan baik selama ini.
"Jangan sampai mesin ini kembali rusak karena salah memilih Presiden. Makanya kenapa Jokowi ikut terlibat dalam Kampanye di Pemilu 2024," tutupnya. (DID)
Baca Juga: Jarnas Gamki Gama Serahkan Bukti Pose Dua Jari Jokowi ke Bawaslu
mobilisasi massa relawan jokowi teddy gusnadi presiden jokowi capres 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...