CARITAU MAKASSAR - Gerakan masif terus dilakukan pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi (Sehati), untuk memenangkan Pilkada Kota Makassar 2024.
Selain Seto dan Rezki yang turun bergerak melakukan sosialisasi di beberapa titik di Kota Makassar, tim relawan yang menamakan diri Milenial Squad Muda Sehati juga masif bergerak untuk memenangkan jagoannya.
Baca Juga: Cabup Barru 01 HM Aras Didukung Amran dan Dasco, Bakal Total Menangkan Andalan Hati di Sulsel
Salah satu yang dilakukan Milenial Squad Muda Sehati adalah turun langsung ke jalan untuk membagikan makanan gratis pada setiap hari Jumat.
"Sudah empat pekan kegiatan rutin di setiap Jumat adalah berbagi makanan gratis. Anak-anak Milenial Muda Sehati mengajak pengguna jalan yang melintas di depan Kantor Pemenangan Sehati Jalan Pettarani untuk mampir sejenak menikmati aneka santap siang," kata Jubir Milenial Muda Sehati, Irmayanti, Jumat (20/9/2024).
Menurut Irmayanti, agenda berbagi makan siang gratis akan terus dilakukan setiap pekan di hari Jumat.
"Agenda ini rutin digalakkan di setiap Jumat. Kita ingin berbagi rezeki dan terus memberikan manfaat bagi masyarakat," ujarnya.
"Tentunya lewat momen ini kami di tim milenial dapat berinteraksi langsung dengan masyarakat. Pokoknya kakak-kakak ditunggu’ki semuanya lagi pekan depan," ajaknya.(BON)
Baca Juga: Digagas Gubernur Andi Sudirman, Program Mandiri Benih Jadikan Sulsel Penyangga Pangan Nasional
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...