CARITAU JAKARTA - Aktris Venna Melinda yang menjadi korban KDRT meminta Hotman Paris Hutapea menjadi kuasa hukumnya terkait dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh suaminya Ferry Irawan.
Hotman Paris dalam unggahan Instagram pribadinya menjelaskan perihal Venna Melinda meminta dirinya menjadi kuasa hukumnya.
"Dia sambil menangis bertanya, 'Mau enggak bang jadi kuasa hukum?' Saya bilang, 'Kenapa? Ini kan jauh di Surabaya'," kata Hotman dalam unggahan di akun Instagram pribadinya, Selasa (10/1/2023).
Sebelumnya, Venna Melinda melaporkan suaminya, Ferry Irawan, ke Polda Jatim terkait kasus KDRT tersebut. Hotman kemudian mengungkapkan alasan Venna Melinda berniat menunjuk dirinya jadi kuasa hukum.
Baca Juga: Kasus Perselingkuhan WNA Korsel Viral, Tisya Erni Dipolisikan atas Kasus Dugaan Perzinahan
"Dia bilang, 'Saya sangat kecewa dengan bukti penderitaan yang saya alami, kenapa belum ada penahanan?' Venna Melinda bertanya kenapa belum ada penahanan dengan bukti yang dialami itu. Venna Melinda mengeluh pada saya," tuturnya.
Baca juga: Beredar Foto Venna Melinda Berlumuran Darah, Netizen Ramai-ramai Hujat Ferry: Mokondo
Selanjutnya, Hotman meminta kepada pihak kepolisian untuk memberikan perhatian khusus terkait dugaan KDRT yang dialami Venna.
"Bapak Kapolda Jatim mohon beri atensi khusus pada kasus ini karena ini sangat menarik perhatian seluruh rakyat Indonesia," ucap Hotman.
Diberitakan sebelumnya, Venna Melinda diduga mengalami KDRT di salah satu hotel di Kediri oleh Ferry Irawan. Dia mengalami luka dan pendarahan di bagian hidung. Saat ini Venna dirawat di rumah sakit.
Polisi sudah mengantongi bukti terkait dugaan KDRT yang dialami Venna. Bukti itu berupa handuk dan baju yang Venna kenakan. Selain itu, polisi juga memiliki rekaman CCTV. (IRN)
Baca Juga: Aden Wong, Suami dari WNA Korea yang Selingkuh dengan Tisya Erni Mundur dari Jabatan
venna melinda hotman paris ferry irawan kdrt kasus kdrt kdrt venna melinda
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...