CARITAU MANILA - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh bakal mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya jika dipercaya Shin Tae-yong turun pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia melawan Filipina, Selasa (21/11/2023).
Sebelumnya, pemain yang berkarir di liga Belgia itu urung tampil saat Indonesia dikalahkan Irak dengan skor 1-5.
Baca Juga: Idzes, Hubner, Jordi dan Arhan Belum Bergabung Pemusatan Timnas Indonesia
Hasil ini membuat Skuad Garuda mendekam di posisi juru kunci Grup F Kualifikasi Piala Dunia. Atas dasar tersebut, Sandy bertekad membawa Indonesia meraih tiga poin di markas Filipina, demi membuka asa untuk lolos ke babak selanjutnya.
"Yang jelas, saya dan teman-teman akan memberikan semuanya untuk tim ini dan mencuri kemenangan melawan Filipina," kata Sandy, sebagaimana ditulis situs resmi PSSI.
Pemain berdarah Indonesia-Belanda itu menyebut, Shin Tae-yong telah mengingatkan seluruh tim untuk tidak membuat kesalahan seperti di pertandingan melawan Irak.
“Pelatih mengatakan agar saya dan teman-teman harus lebih berani ‘pegang’ bola, duel dan komunikasi yang baik dengan sesama pemain.
"Saya rasa kami bisa memberikan yang terbaik, saat bertemu Filipina. Kami harus lebih fokus dan bermain lebih optimal daripada apa yang kami lakukan saat melawan Irak,” terang dia.
Laga antara tuan rumah Filipina melawan Indonesia ini akan terjadi hari Selasa tanggal 21 November 2023, di Stadion Rizal Memorial, Manila pukul 19.00 waktu setempat. (RMA)
Baca Juga: PSSI Teken Kerja Sama dengan Mandiri Inhealt Terkait Asuransi Pemain Timnas Indonesia
timnas indonesia sandy walsh Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia filipina vs indonesia
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...