CARITAU TANAH BUMBU – Batfest 2023 atau Batulicin Festival 2023, festival terbesar di wilayah timur Indonesia yang akan digelar 30-31 Desember 2023, bakal dimeriahkan oleh Slank, D’Masiv, Armada, dan sederet artis lainnya.
Ratusan pelaku UMKM dan PKL juga bakal terlibat di Batfest 2023 yang akan digelar di Jhonlin Pantai Festival, area seluas 12,4 hektare yang sanggup menampung 100 ribu penonton, di Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan.
“Panitia Batfest 2023 memperkirakan perputaran uang dari para pelaku UMKM dan PKL lokal bisa mencapai angka miliaran rupiah. Dan itu bisa melebihi perputaran uang pada perhelatan Batfest 2022,” kata Ghimoyo, Penasihat Batfest yang juga CEO Jhonlin Group, di Batulicin, Kamis (21/12/2023).
Ghimoyo juga mengabarkan bahwa salah satu kegiatan Batfest 2023, yakni Jalan Sehat 6,8 Km dengan doorprize 150 paket umrah yang bakal digelar pada Minggu (31/12/2023), telah mencatat lebih dari 20 ribu pendaftar.
“Antusiasme masyarakat mengikuti Jalan Sehat 6,8 Km untuk memeriahkan Batfest 2023 tentu saja membahagiakan buat kami,” kata Ghimoyo.
Sementara terkait doorprize 150 paket umrah, menurut Ghimoyo, merupakan inisiatif dan spontanitas dari H Isam sebagai pemilik Jhonlin Group.
“Haji Isam melalui Jhonlin Group ingin berbagi dengan segala lapisan masyarakat di Kalsel dan khususnya di Tanah Bumbu,” tambahnya.
Berbagai kegiatan dan hiburan di Batfest 2023 dapat disaksikan secara gratis oleh masyarakat. Batfest 2023 bakal ditutup setelah pergantian tahun 2023 ke 2024, di mana 1 Januari bertepatan dengan hari ulang tahun Haji Isam. (HAP)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...