CARITAU BANDAR LAMPUNG - Heboh di media sosial Twitter, perihal Rapat Paripurna DPRD lampung yang mencetak undangan dengan harga fantastis mencapai Rp80 juta.
Cuitan tersebut menjadi ramai setelah pertama kali dunggah oleh akun @PartaiSocmed yang belakangan ini sering membongkar perilaku pamer harta pejabat-pejabat yang ada di Indonesia.
Dalam unggahanya, akun @PartaiSocmed menyertakan sebuah foto berisikan dua daftar paket pengadaan barang. Dalam foto etrsebut, pada poin kedua 'Cetak Undangan Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam Memperingati Hari Jadi Provinsi Lampung Ke-59 tahun 2023'.
Di bagian hps (harga perkiraan sendiri) paket yang disebut tertulis bernilai Rp80.000.000,00 atau delapan puluh juta. Akhir pendaftaran paket tersebut juga telah berlalu, yakni 10 Maret 2023.
@PartaiSoscmed juga menuliskan keterangannya dalam ungahan unggahan paket undangan DPRD yang mencapai Rp80 juta tersebut.
"Ada aja ya caranya cari duit? Bikin undangan rapat untuk 85 anggota DPRD Lampung saja biayanya sampai 80 jeti!" tulisnya.
Hal tersebut langsung direspon oleh publik, salah satunya adalah akun @0xEleen***
“Akun ini mengekspos secara detail aktivitas korupsi oleh pemerintahan Indonesia dengan cara yang sarkas dan savage. Public hero!
Berdasarkan pantauan Caritau.com, hingga pukul 12.05 WIB, Kamis (23/3/2023, cuitan tersebut telah di-retweet (dibagikan ulang) sebanyak 2716 kali, dengan 759 tweet kutipan (quote) dan disukai 11 ribu lebih orang
Cuitan di Twitter yang viral terkait pengadaan cetak undangan rapat paripurna DPRD Lampung juga juga tersebar di grup-grup percakapan pesan seperti WhatsApp dan Telegram.
Hingga berita ini dinaikkan, pihak DPRD Lampung belum memberikan keterangan terkait hal tersebut. (IRN)
dprd lampung cetak udnangan harga perkiraan sendiri paket pengadaan lelang tunjuk langsung paket anggaran twitter partai socmed
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...