CARITAU JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggelar Adu Gagasan Antikorupsi terhadap pasangan Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres) peserta Pemilu 2024, Rabu (17/1/2023).
Berdasarkan pantauan caritau.com di lokasi, agenda adu gagasan Capres dan Cawapres itu baru di mulai sekitar pukul 19.50 WIB. Adapun kandidat terpantau mendatangi gedung KPK yakni Cawapres nomor urut 2 yaitu Mahfud Md.
Menteri Koordinator Politik Hukum dan HAM (Menko Polhukam) itu terpantau telah hadir sekitar pukul 19.21 WIB. Kehadiran Mahfud Md langsung disambut para kader dan simpatisan yang menunggu di depan pintu masuk KPK.
Mahfud datang lebih dulu dibandingkan Capresnya Ganjar Pranowo dengan selisih waktu 5 menit. Nampak Mahfud hadir di gedung merah putih menggunakan mobil Toyota Alphard hitam.
Selain itu, terdapat hal yang cukup menarik perhatian para simpatisan dan wartawan. Pasalnya, pada hari ini Mahfud Md tampak tampil lebih muda dengan mengenakan jaket bomber berwarna hijau yang juga disertai beberapa logo emblem.
Diketahui sebelumnya, KPK telah menyatakan bakal menggelar adu gagasan antikorupsi bagi calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) pada Rabu (17/1/2024) pukul 19.00 WIB.
Kepala Bagian (Kabag) Pemberitaan, Ali Fikri menyatakan ketiga sosok Paslon Capres dan Cawapres telah terkonfirmasi hadir dalam debat tersebut.
"Iya betul, sudah konfirmasi akan hadir sesuai jadwal," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri, Rabu (17/1/2024).
Adapun acara Adu Gagasan Antikorupsi itu digagas KPK sebagai bagian dari program penyelenggara Berintegritas (Paku Integritas) yang melibatkan Paslon Capres-Cawapres Pemilu 2024.
Program Paku Integritas sudah dijalankan KPK sejak tahun 2021. Kegiatan itu bertujuan untuk menguatkan komitmen dari para pejabat untuk tidak korupsi.
Dalam menggelar kegiatan debat ini, KPK juga telah berkoordinasi dengan KPU selaku penyelenggara pemilu dalam rangka menjalankan kegiatan yang melibatkan seluruh capres dan cawapres. (GIB/DID)
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...
GKJ Pererat Hubungan dengan Warga Melalui Jumat Be...
Demi Kepentingan Kaum Betawi, RK dan Eki Pitung Se...