CARITAU YOGYAKARTA – Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Jenderal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto mengaku menauladani Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam berkarier.
Baca Juga: Sehari Menjabat Menteri ATR, AHY Klaim Akan Tuntaskan Isu-Isu Sengketa Tanah
Setelah beberapa kali berkesempatan bertemu Sultan HB X, Hadi menangkap kesan, selain sebagai seorang tokoh, Gubernur DIY yang juga Raja Keraton Yogyakarta itu adalah pimpinan sekaligus seorang guru.
"Pimpinan sekaligus guru yang selalu mendengarkan dan memahami persoalan serta kebutuhan rakyatnya," tambahnya.
Pada peringatan Satu Dasawarsa Undang-Undang Keistimewaan DIY itu, Menteri Hadi seperti dirilis Antara menyerahkan dua sertifikat tanah secara simbolis, yaitu sertifikat hak milik Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat seluas 4.882 meter persegi yang akan ditujukan sebagai asrama mahasiswa Ratnaningsih UGM.
Kedua, sertifikat hak milik Kadipaten Pakualaman seluas 9.028 meter persegi yang diperuntukkan sebagai Pasar Wates.
"Yogyakarta merupakan kota yang istimewa bagi saya dan bagi kita semua. Selain sebagai kota pendidikan, Yogyakarta juga menjadi kota budaya karena banyak nilai-nilai yang terkandung dari budaya Jawa yang diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari masyarakat," pungkasnya. (BON)
Baca Juga: Prabowo Akui Banyak Mendapat Wejangan dari Raja Yogya
menteri atr/bpn jenderal tni (purn) hadi tjahjanto gubernur diy sri sultan hamengku buwono x
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024