CARITAU JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan menggelar adu gagasan Antikorupsi terhadap tiga pasangan Capres-Cawapres pada 17 Januari 2024 mendatang.
Dalam agenda yang bertajuk 'Penguatan Anti-Korupsi bagi Penyelenggara Negara ber-Integritas', KPK ingin melihat sejauh mana komitmen Capres-Cawapres dalam penanganan korupsi.
Terkait adu gagasan tersebut, pasangan nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud Md mengaku siap memenuhi undangan KPK untuk beradu gagasan tentang isu antikorupsi.
"Oh, dengan senang hati. Itu yang saya tunggu-tunggu,” kata Ganjar di Senayan Park (Spark), Jakarta, Minggu (14/1/2024).
Ganjar mengatakan, penguatan isu antikorupsi pernah diikutinya saat berlaga pada Pilkada Jawa Tengah pada 2013. Saat itu, sejumlah komisioner KPK datang ke Jawa Tengah, khusus untuk menanyakan ide pemberantasan korupsi kepada seluruh pasangan calon Gubernur-Wakil Gubernur.
"Pas giliran saya, saya masih ingat komisionernya mengatakan, Pak Ganjar nggak usah karena tagline-nya sudah Mboten Korupsi, Mboten Ngapusi. Tinggal kita lihat hasilnya," katanya.
Ganjar yang terkenal dengan jargon 'Mboten Korupsi, Mboten Ngapusi' (Tidak korupsi, Tidak membohongi) berhasil membuktikan apa yang dijanjikan kepada konstituen selama menjalani peranannya sebagai orang nomor satu di Provinsi Jawa Tengah.
"Sudah 10 tahun hasilnya, mudah-mudahan dari pertanyaan pertama sebagai calon gubernur, saya laksanakan sampai dengan hari ini saya. Ingin banget menceritakan pengalaman saya ini," ucapnya.
Ketua Sementara KPK Nawawi Pomolango mengaku kecewa karena debat yang digelar pada 12 Desember 2023 itu tidak memperlihatkan sebuah gagasan besar tentang masa depan pemberantasan korupsi.
"Semalam saya ikuti juga karena diundang menyaksikan debat kusir, eh maaf debat capres. Capek-capek dari sini saya bela-belain, saya ingin mendengar ada konsep pemberantasan korupsi, enggak terlihat bisa ditawarkan oleh beliau," kata Nawawi. (DID)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...