CARITAU MAKASSAR - Founder ASS Fundation, Andi Amran Sulaiman, menyerahkan beasiswa untuk 133 mahasiswa dengan latar belakang yatim, piatu, yatim piatu, hafidz alquran, disabilitas, dan ekonomi kurang mampu.
Penyerahan beasiswa Rp2,5 juta per orang per semester diserahkan oleh Andi Amran Sulaiman di AAS Building, Jalan Urip Sumiharjo, Kota Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, Jumat (11/10/2024).
Baca Juga: Cagub 02 Andi Sudirman Sulaiman Hanya Butuh Setahun Bangun Rumah Sakit di Sulsel
Prof Murtir Jeddawi, Ketua Tim Seleksi penerima bantuan AAS Foundation mengungkapkan, pihaknya melakukan seleksi ketat dan berjenjang agar bantuan tepat sasaran.
"Ini merupakan sesuatu yang luar biasa yang diprakarsai oleh Bapak Andi Amran Sulaiman, Bapak Menteri, selalu founder AAS foundation. Dari tiga bulan masa seleksi, ada 483 calon. Setelah melakukan serangkaian tahapan dan lolos tahap administrasi, akhirnya terpilih 133 orang," kata Prof Murtir Jeddawi.
Prof Murtir menambahkan, 65% dari 133 penerima beasiswa merupakan mahasiswi.
Andi Amran Sulaiman meminta AAS foundation untuk melakukan kerja-kerja kesinambungan, agar penerima bantuan diberikan ruang untuk memperoleh kehidupan yang layak di kemudian hari.
"Ini saya minta, dibuatkan group mereka. Kita tetap bekali kemampuan, yang jago bahasa inggris nanti tetap dihadirkan native speaker. Mereka layak untuk sukses," kata Menteri Pertanian itu.
Satu hal yang Andi Amran inginkan, penerima bantuan agar bijaksana melakukan manajerial bantuannya.
Selain beasiswa, Andi Amran secara spontan juga memberi bantuan Rp160 juta, atau masing-masing Rp10 juta kepada 16 anak yatim piatu
"Ini terpisah dari beasiswanya ya. Ini tambahan untuk anak-anakku, gunakan untuk kebutuhan makan dan sehari hari kalian," kata AAS.
Hadir dalam kegiatan tersebut, rector atau pimpinan perguruan tinggi yang menerima beasiswa, di antaranya Rektor Unhas, Rektor UNM, Plt Rektor UMI, Wakil Rektor I UIN, dan lainnya. Turut hadir pula Kapolda Sulsel, Wakil Ketua DPRD Sulsel Rahman Pina, Ketua dan Wakil Ketua KPID, dan lainnya. (KEK)
Baca Juga: Skak Mat Cabup 01 Arsyad Buat Abang Fauzi: Pinjamkan Jabatan Bupati Lutra kepada Saya
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...