CARITAU JAKARTA - Berdasarkan daftar terbaru yang dirilis oleh FIFA pada 15 Februari 2024, kiprah Timnas Indonesia mulai membaik seiring menempati peringkat 142 dunia. Posisi ini menandai kenaikan sebanyak empat tingkat dari peringkat sebelumnya.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan sambutan positif terhadap pencapaian ini. Ia menyatakan bahwa peningkatan peringkat yang cukup signifikan ini adalah hal yang menggembirakan. Selama lima tahun terakhir, peringkat 142 FIFA merupakan pencapaian tertinggi bagi Indonesia.
"Alhamdulillah, peringkat 142 di FIFA bukan hanya yang tertinggi dalam lima tahun terakhir, tetapi juga dalam satu tahun ini," kata dia dalam keterangan resmi PSSI, dikutip Jumat (16/2/2024).
Adapun kenaikan peringkat ini dipicu dari keberhasilan Indonesia menembus Babak 16 Besar Piala Asia. Meski sempat dikalahkan oleh Jepang, Vietnam hingga Australia, Skuad Garuda meraup poin banyak setelah mengalahkan rival sesama Asia Tenggara Vietnam di fase grup.
Total, tim asuhan Shin Tae-yong itu menambah 8,65 poin selama Piala Asia 2023. Alhasil, poin Indonesia di peringkat FIFA mencapai 1072,66 poin.
Erick menegaskan bahwa bersama PSSI, mereka bertekad untuk meningkatkan posisi Timnas Indonesia sehingga bisa menembus peringkat 100 besar FIFA dengan segera. Meskipun demikian, mereka mengapresiasi peningkatan saat ini dan berkomitmen untuk membentuk Timnas yang kompetitif.
"Ini adalah bukti dari kesuksesan program yang kami jalankan di PSSI, terutama dalam mempersiapkan timnas yang kompetitif dan berkualitas," tambah Erick.
Upaya untuk terus meningkatkan peringkat akan terlihat dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Timnas Indonesia, yang tergabung dalam Grup F bersama Irak, Vietnam, dan Filipina, akan menghadapi laga penting pada 21 dan 26 Maret 2024, bertemu dengan Vietnam dalam laga kandang dan tandang.
Hingga saat ini, Timnas telah mengumpulkan satu poin dari hasil seri melawan Filipina dan satu kekalahan dari Irak. Dengan semangat yang terus berkobar, Indonesia berharap dapat terus meraih prestasi gemilang dalam kancah sepak bola internasional. (RMA)
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...
Masyarakat Bantaeng Sambut Kunjungan Andi Sudirman...