CARITAU SURABAYA - Timnas Indonesia U-17 berhasil menahan imbang Ekuador pada laga perdana Piala Dunia U-17 dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (10/11/2023). Capaian tersebut diapresiasi oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir.
Menurut Erick, semangat Hari Pahlawan yang tepat jatuh hari ini di Kota Surabaya menjadi inspirasi Arkhan Kaka dan kawan-kawan untuk mencetak sejarah.
"Alhamdulillah tepat di Hari Pahlawan dan stadion yang memakai nama Bung Tomo, anak-anak menunjukkan semangat tak mau kalah. Hari bersejarah ini Alhamdulillah kita meraih hasil yang bersejarah bagi sepak bola Indonesia yang merebut poin pertamanya di piala dunia," ujar Erick sesuai pertandingan.
Erick juga menyebutkan, dukungan suporter timnas, dan juga Presiden Joko Widodo yang hadir langsung mampu membakar semangat pemain timnas U-17.
Hal tersebut, lanjut Erick merupakan kebanggaan karena timnas mampu tampil baik di laga yang disorot dan disaksikan tokoh sepak bola dunia.
"Terima kasih atas dukungan para suporter termasuk presiden Jokowi yang telah menjadi pemain ke-12 bagi timnas. Hari ini kita buktikan kepada dunia Indonesia bisa! Sekali lagi terima kasih," ujar Erick, seperti dilaporkan Antara.
Timnas Indonesia U-17 bermain imbang dengan Timnas Ekuador U-17 dengan skor 1-1 dalam laga penyisihan grup A Piala Dunia U-17 Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat malam.
Gol Indonesia dicetak oleh Arkhan Kaka pada menit ke-22. Sementara gol Timnas Ekuador dicetak oleh Allen Obando pada menit ke-28.
Dari hasil pertandingan tersebut, Indonesia berada di peringkat ketiga dengan raihan satu poin. Sementara, Ekuador menempati posisi kedua dengan poin yang sama juga. (IRN)
ketua umum pssi erick thohir piala dunia u-17 Indonesia vs Ekuador timnas indonesia sepak bola
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...