CARITAU JAKARTA - Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia, Erick Thohir memastikan Timnas Indonesia bakal menjamu Burundi pada laga FIFA Match Day bulan Maret 2023 ini.
Sebelumnya, Indonesia merencanakan untuk melawan Kenya dan Burundi pada FIFA Matchday edisi Maret. Namun, Kenya menolak sehingga PSSI memutuskan untuk bertemu Burundi sebanyak dua kali, yakni pada tanggal 25 dan 28 Maret mendatang.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Indonesia Raih Kemenangan Tipis 1-0 Atas Vietnam di GBK
"Setelah ditunggu hingga malam ini akhirnya PSSI memutuskan timnas Indonesia akan melawan Burundi dan mereka sudah siap datang ke Indonesia," terang Erick Thohir lewat keterangan resminya, Minggu (12/3/2023).
Adapun Burundi saat ini menempati peringkat 141 FIFA dan Indonesia masih berada di peringkat 151 FIFA. Bila Indonesia sukses meraih dua kemenangan di ajang ini, tentu peringkat FIFA akan naik di edisi bulan depan.
Skuad Garuda bakal meraih 5,39 poin jika berhasil mengalahkan Burundi, namun juga akan kehilangan poin dengan jumlah yang sama jika kalah.
Sedangkan jika meraih imbang, kedua tim hanya akan menambah 0,39 poin, hitung-hitungan perolehan poin ini juga masih menanti kepastian dari PSSI.
Lanjut Erick, pertandingan FIFA Match Day pada bulan Juni, dan November tahun ini akan dipersiapkan lebih matang lagi.
“Kami sepakati buat agenda uji coba timnas Indonesia pada Juni dan November PSSI memulai negosiasi dengan kandidat negara calon lawan. Kedepan semua sudah dipersiapkan sejak jauh-jauh hari,” tutur Erick.
“PSSI mendorong agar penyusunan jadwal uji coba di FIFA Matchday sudah rapi hingga tahun depan,” tukasnya.
Pada edisi terakhir FIFA Match Day 2022 lalu, Indonesia sukses menang dua kali melawan Curacao dengan skor 3-2 (24/9) dan 2-2 (27/9). (RMA)
Baca Juga: Duel Empat Besar, Bali United Harapkan Dukungan Suporter untuk Kalahkan PSIS Semarang
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...