CARITAU SURABAYA – Menyadari tren aktivitas digital masyarakat Surabaya yang semakin meningkat di berbagai lini kehidupan, Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat) berkomitmen untuk terus menghadirkan pengalaman yang luar biasa bagi setiap pelanggan dalam berkomunikasi dan beraktivitas digital.
Hal ini diimplementasikan Indosat dengan membangun kolaborasi strategis dengan OPPO untuk meluncurkan program bundling gadget terbaru dan paket data IM3.
Baca Juga: Lintasarta Luncurkan GPU Merdeka, AI Cloud Berdaulat Pertama dan Tercanggih
“Program ini diperkenalkan bersamaan dengan peluncuran OPPO Reno10 Series 5G di Atrium Tunjungan Plaza 3 tanggal 16-20 Agustus 2023, yang turut berkolaborasi dengan Apollo yang merupakan mitra dari Indosat,” kata Head of Region East Java & Bali Nusra Indosat Ooredoo Hutchison, Soejanto Prasetya dalam keterangan pers, Minggu (20/8/2023).
Dengan program ini, lanjut Soejanto pelanggan dapat membeli gadget terbaru dari OPPO dengan lebih hemat, karena turut di-bundling dengan paket data IM3 600 GB untuk enam bulan.
Tidak hanya itu, pelanggan juga berkesempatan mendapatkan cashback hingga Rp1 juta dan hadiah ekslusif secara gratis.
“Aktivitas digital masyarakat di Kota Surabaya kami amati terus meningkat di semua bidang, dari mulai pendidikan, bisnis, industri, perdagangan, hingga entertainment,” katanya.
Karenanya, lanjut Soejanto, Indosat melalui brand IM3 terus berkomitmen menawarkan produk unggulan yang bisa memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi pelanggan, salah satunya melalui kolaborasi dengan OPPO dan Apollo.
Soejanto mengatakan bundling paket data yang ditawarkan adalah paket PRIME dari IM3 Postpaid. Paket ini menawarkan berbagai keuntungan eksklusif seperti jaringan dan layanan prioritas, akses gratis ke Amazon Prime Video dan lebih dari 20 aplikasi populer, 100 GB Google Cloud Storage, hingga gratis telepon ke semua operator hingga 300 menit.
“Selain itu, dengan IM3 Postpaid, pelanggan juga dapat menikmati fitur ‘Data Rollover’ yang memungkinkan sisa kuota dapat dipakai di bulan selanjutnya,” pungkas Soejanto. (HAP)
Baca Juga: Tri Tingkatkan Kualitas Jaringan dengan Perbanyak BTS 4G di Jatim hingga 41%
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...