CARITAU ZURICH - FIFA akhirnya mengumumkan tiga finalis pelatih sepak bola pria terbaik tahun 2022. Ketiga sosok tersebut ialah Carlo Ancelotti (Pelatih Real Madrid), Lionel Scaloni (Pelatih Argentina) dan Pep Guardiola (Pelatih Manchester City).
Mereka mengalahkan dua kandidat lainnya, yakni Didier Deschamps (Pelatih Prancis) dan Walid Regragui (Pelatih Maroko). Pemenang akan diumumkan dalam acara seremonial The Best FIFA Football Awards pada 27 Februari 2023.
Baca Juga: Guardiola: Rekor Gol Haaland Dekati Messi dan Ronaldo
Adapun Carlo Ancelotti turut berjasa membawa Real Madrid juara Liga Champions Eropa dan La Liga musim lalu. Di musim ini, dia juga mengantar UEFA Super Cup, serta berpeluang mengantarkan Madrid bertakhta di Piala Dunia Antarklub.
Prestasi Lionel Scaloni tak kalah gemilangnya. Dia berhasil membawa negaranya, Argentina Juara Piala Dunia 2022 Qatar, setelah penantian panjang Tim Tango selama 36 tahun.
Kemudian, Pep Guardiola berhasil membawa Manchester City back-to-back juara Liga Premier. Guardiola turut mengantar Manchester City ke Semifinal Liga Champions, sebelum disingkirkan Real Madrid yang keluar sebagai juara.
Di tahun sebelumnya, Pelatih asal Jerman, Thomas Tuchel berhasil menyabet gelar tersebut. Dia turut berjasa membawa Chelsea keluar dari lubang jarum di era Lampard dan di akhir musim juara Liga Champions. Namun, Eks Pelatih PSG itu harus dipecat pada tahun 2022 dan posisinya diganti oleh Graham Potter.
Sementara pemenang di tahun 2020 disabet oleh Jurgen Klopp. Dia berhasil mewujudkan penantian panjang Liverpool untuk juara Liga Inggris, setelah menanti cukup panjang selama 30 tahun.
Berikut daftar Pemenang Pelatih Terbaik 10 tahun terakhir
2021 - Thomas Tuchel (Chelsea)
2020 - Jurgen Klopp (Liverpool)
2019 - Jurgen Klopp (Liverpool)
2018 - Didier Deschamps (Timnas Prancis)
2017 - Zinedine Zidane (Real Madrid)
2016 - Claudio Ranieri (Leicester City)
2015 - Luis Enrique (FC Barcelona)
2014 - Joachim Low (Jerman)
2013 - Jupp Heynckes (Bayern Munich)
2012 - Jose Mourinho (Real Madrid)
(RMA)
Baca Juga: Cetak Quintrick ke Gawang Luton, Haaland Beri Peringatan Keras ke Seluruh Pesaing Manchester City
carlo ancelotti lionel scaloni pep guardiola fifa award 2022
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024