CARITAU BEKASI - Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak menegaskan timnya berjuang untuk mencuri poin penuh di markas Persija Jakarta dalam duel pekan ke-11 BRI Liga 1 2023/24. Kata dia, kemenangan akan melanjutkan tren positif yang mereka torehkan di dua laga terakhir.
Adapun pertandingan klasik tersebut dihelat di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Sabtu (2/9/2023).
Baca Juga: Persita Tangerang Berjuang untuk Keluar dari Jurang Degradasi Liga 1 2023/24
“Saya tahu bahwa untuk banyak orang pertandingan ini merupakan spesial, derby dan salah satu pertandingan besar di Indonesia.
"Semuanya menunggu pertandingan ini dan menganggap ini adalah pertandingan sangat penting. Tapi bagi saya ini hanya pertandingan yang sama-sama akan diberi tiga poin bila menang,” papar Bojan Hodak, dikutip situs resmi PT LIB.
Diketahui, Persib meraih kemenangan di dua pertandingan terakhirnya, yakni melawan PSIS Semaran dan RANS Nusantara. Di sisi lain, Persija dalam fase sulit karena gagal menang pada beberapa laga terakhir.
Tim asuhan Thomas Doll sedang bermasalah dalam penyelesaian akhir, momentum ini yang akan coba dimaksimalkan Persib meski akan bermain di hadapan ribuan suporter Persija, The Jakmania.
“Ini akan menjadi laga yang sulit, Persija punya skuat yang bagus, mereka punya organisasi permainan yang baik. Mungkin dalam beberapa pertandingan terakhir mereka punya masalah dengan penyelesaian akhir, mereka punya beberapa peluang tapi finishing belum maksimal," ungkapnya.
Bojan menerangkan, hal yang harus diwaspadai dari kekuatan Persija adalah sistem permainan yang terorganisir berkat sentuhan pelatih Thomas Doll. Namun, ada kelemahan yang semestinya bisa Persib manfaatkan, karena Persija sangat kesulitan untuk mencetak gol.
“Persija bermain dengan bagus di setiap bagian dari permainannya. Tapi mereka tidak bisa mencetak gol. Ini bukan tugas pelatih tetapi tugas presiden klub untuk membeli dua penyerang papan atas dan bisa mencetak gol. Saya rasa ini akan menjadi laga yang sulit, tapi saya tidak memikirkan permainan mereka, saya hanya memikirkan kami bisa meraih poin.
"Jadi saya harap, kami bisa memaksimalkan kondisi kepercayaan diri dari dua pertandingan sebelumnya setelah meraih hasil positif,” pinta Bojan. (RMA)
Baca Juga: Bosan dengan Hasil Draw, Thomas Doll Tegaskan Persija Harus Menang Lawan Persebaya
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024