CARITAU JAMBI – Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menargetkan kemenangan telak untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut dua yaitu Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming di Provinsi Jambi. Menurut Airlangga, Tim Kampanye Nasional menargetkan Prabowo-Gibran meraup 80 persen suara di Jambi.
"Terkait target pemenangan 80 persen, pemilih Golkar di Jambi memilih Prabowo-Gibran," ujar Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto di Jambi, Sabtu (27/1/2024).
Baca Juga: Prabowo Ibaratkan Pemimpin Layaknya Pendulum: Di Atas Goyang, di Bawah Kenceng
Target tersebut, kata dia, termasuk tinggi karena jika dibandingkan dengan daerah lain masih pada angka 70 persen, sedangkan pemenangan Prabowo-Gibran sudah di atas 50 persen.
Dia mengatakan pada pemilu rata-rata partai politik mendukung pasangan yang diusung tertinggi pada angka 80 persen hingga 83 persen.
"Jadi berdasarkan pemilu yang lalu, Partai Golkar mendukung sekitar 50 persen. Tetapi saat sekarang berdasarkan hasil survei sudah 70 persen jadi sudah relatif tinggi," katanya.
Sementara itu, dia menyampaikan mengenai target DPP Golkar dapat meraih 20 persen suara pada pemilu 2024 diyakininya juga dapat tercapai.
Begitu juga di Provinsi Jambi, berdasarkan data target DPP sebesar 20 persen itu akan tercapai di Jambi.
"Dari data yang ada, target DPP untuk 20 persen Jambi bisa tercapai," kata dia.
Airlanga menegaskan bahwa tidak perlu berandai-andai karena pelaksanaan pemilu 2024 sudah semakin dekat.
"Tidak perlu berandai-andai pemilu sebentar lagi tanggal 14 Februari 2024," ujarnya.
Dalam kunjungan kerja ke Jambi, Airlangga, seperti dilansir Antara, juga menghadiri konsolidasi Partai Golkar di daerah itu. Agenda itu menjadi momentum bagi dirinya memastikan kemenangan Golkar di Provinsi Jambi. (DIM)
Baca Juga: Terbukanya Peluang Menang Satu Putaran
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...