CARITAU JAKARTA - PDIP mengatakan ada calon presiden yang mendekati mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil agar tak menjadi calon wakil presiden (Cawapres) Ganjar Pranowo.
"Yang saya dengar Pak RK sudah ditawari berbagai hal oleh calon lain, agar tidak berpasangan dengan Mas Ganjar," kata Politikus PDIP Deddy Yevry Sitorus di Jakarta, Jumat, (15/9/2023).
Baca Juga: PPLN Kuala Lumpur Jadi Tersangka, KPU Pastikan Pemutakhiran Data Pemilih Tak Terganggu
Meski tak secara detail menyebut capres yang dimaksud, namun publik meyakini, pernyataan Sekretaris Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Ganjar ini mengarah ke manuver Prabowo yang belum lama ini bertemu Ridwan Kamil.
"Monggo, silakan dicek kebenarannya," ujarnya.
Meski demikian, kata Deddy, Ridwan Kamil menjadi salah satu tokoh yang dipertimbangkan menjadi bakal calon wakil presiden pendamping Ganjar Pranowo.
"Setahu saya putusan soal siapa bacawapres belum ada, Pak RK masih masuk pertimbangan bersama nama-nama lain," ungkapnya.
"Kalau Golkar ingin bergabung seperti niatan kemarin, tentu saja kami terbuka," pungkasnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Golkar Melchias Markus Mekeng menyebut Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto memanggil Ridwan Kamil karena khawatir bakal direbut calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo.
"Ya itu termasuk, makannya dipanggil, diajak ngobrol gitu loh, sehingga nanti muncul dia akan memutuskan koalisinya siapa yang lebih pantas yang bisa memenangkan. Ini kan umpanya mengawinkan capres dengan cawapres, jangan mengawinkan tapi ga jadi menang," kata Wakil Ketua Umum Golkar Melchias Markus Mekeng, saat dikonfirmasi, Kamis (14/9/2023).
Terlebih, Ridwan Kamil dikabarkan sudah bertemu dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. Sehingga, sudah dipastikan Ridwan Kamil juga bertemu dengan Prabowo.
"Jadi enggak mungkin kalau misalnya Ridwan Kamil sudah dipanggil Bu Mega terus enggak dipanggil juga (Prabowo) dipanggil juga, tapi perhitungan-perhitunyan politiknya apa sih? Beliau realitinya mana yang lebih menguntungkan," ujarnya.
Selain itu, Mekeng menyebut, pertemuan dengan Ridwan Kamil juga sebelum Prabowo mengambil keputusan siapa sosok yang akan dampinginya di Pilpres 2024.
Namun, dia menjelaskan, tak hanya Ridwan Kamil yang ditemui Prabowo, tapi juga tokoh-tokoh lain yang berpotensi menjadi cawapresnya.
"Memang Pak Prabowo menemui calon-calon wapres yang dia yang beredar lah ya. Tidak hanya Ridwan Kamil, Pak Airlangga juga, Erick Thohir juga, ya di sini yang berkembangkan pertemuan Ridwan Kamil, ini mungkin penjajakan akhir lah ya sebelum mengambil keputusan siapa yang akan dijadikan pendampingnya," imbuh Mekeng. (DID)
Baca Juga: PPP Apresiasi Putusan MK Hapus Ambang Batas Parlemen 4%
pdip ganjar pranowo ridwan kamil cawapres pilpres 2024 pemilu 2024
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...