CARITAU JAKARTA – Rangkaian lima seri Debat Capres-cawapres RI yang digelar KPU RI akhirnya rampung digelar di Jakarta Convention Center, Minggu (4/2/2024) malam WIB. Kendati debat seringkali menciptakan ketegangan, capres nomor urut 2 Prabowo Subianto dengan tegas menyatakan bahwa semua kontestan yang terlibat dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 adalah saudaranya.
"Tadi saya mengatakan, saya menganggap Bapak Anies, Muhaimin, Ganjar dan Pak Mahfud adalah saudara-saudara kita sendiri. Kita adalah sama-sama anak Indonesia," kata Prabowo kepada sejumlah wartawan dalam konferensi pers usai debat di JCC, Jakarta, Minggu (4/2/2024).
Baca Juga: AHY: Selamat untuk Prabowo-Gibran
Prabowo mengajak seluruh kontestan, tim sukses hingga masyarakat menyongsong persatuan dan menjaga kerukunan jelang Pemilu dan Pilpres 2024 bergulir. Adapun pesta demokrasi Indonesia tersebut bakal berlangsung pada Rabu (14/2/2024) mendatang.
"Dan marilah kita memelihara persatuan, kerukunan demi rakyat Indonesia. Demi masa depan Indonesia," ajak pria yang juga menjabat sebagai Menteri Pertahanan RI itu.
Tidak hanya itu, Prabowo mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan debat kali ini. Dia yakin, momen debat ini akan membuat masyarakat Indonesia semakin mantap untuk melihat siapa sosok yang pantas menukangi Indonesia pada lima tahun ke depan.
"Terima kasih. Intinya setelah kita kampanye beberapa bulan, setelah kita debat kadang-kadang dengan keras, semangat. Akan tetapi semua itu beritikad baik. Itikadnya mencari pemikiran, gagasan yang terbaik untuk rakyat, bangsa dan masa depan Indonesia," terangnya.
Diberitakan sebelumnya, Debat Capres-cawapres kelima yang mengangkat tema Kesejahteraan Sosial, Kebudayaan, Pendidikan, Teknologi Informasi, Kesehatan, Ketenagakerjaan, Sumber Daya Manusia dan Inklusi, rampung digelar. Hal tersebut menandai berakhirnya seluruh rangkaian debat yang telah dimulai sejak 12 Desember lalu. (RMA/DIM)
Baca Juga: Real Count KPU: Prabowo-Gibran Raih 58,82%, Ganjar-Mahfud Tak Mampu Mengejar
debat capres-cawapres debat pilpres 2024 prabowo-gibran anies-muhaimin ganjar-mahfud
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...