CARITAU SURAKARTA – Spanyol U-17 berhasil menundukkan Mali U-17 pada laga lanjutan Grup B Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan Solo pada Senin (13/11/2023) sore ini. La Rojita berhasil meraih kemenangan 1-0 berkat gol semata wayang Juan Hernandez Torres pada menit ke 62.
Ini membuat Spanyol menjadi tim pertama yang memastikan diri lolos ke babak 16 besar, setelah mengamankan posisi puncak Klasemen Grup B dengan 6 poin.
Mali memulai laga dengan cukup berani menekan lini pertahanan Spanyol di menit-menit awal setelah peluit babak pertama dibunyikan. Mereka mencoba untuk tidak memberikan Spanyol kesempatan untuk menguasai bola di awal-awal pertandingan.
Setelah laga memasuki 15 menit, Spanyol baru bisa mengontrol pertandingan. Mereka berusaha untuk membangun peluang dari lini belakang. Namun tekanan yang diberikan Mali beberapa kali berhasil mencegah aliran bola dari Spanyol.
Memasuki 30 menit, kedua tim masih melakukan jual beli serangan. Kedua tim sama-sama memiliki beberapa peluang yang cukup terbuka, namun keduanya masih belum bisa melakukan penyelesaian akhir.
Mali sebenarnya berhasil memimpin di menit ke 31 lewat kaki Ange Martial Tia. Berawal dari serangan sisi sayap kiri, Ibrahim Kanate berhasil lepas dari pengawalan dan lepaskan umpan mendatar yang langsung disambut oleng Ange Martial Tia. Namun gol tersebut dianulir wasit karena sebelumnya terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh pemain Mali kepada Yanez Barla. Skor masih sama kuat 0-0.
Mali terpaksa harus bermain dengan 10 pemain setelah Mamadou Doumbia dikartu merah oleh wasit. Doumbia yang berusaha untuk merebut bola mengarahkan tangannya ke arah kepala Pau Prim. Wasit tidak punya pilihan lain selain mengusir Doumbia.
Memasuki akhir babak pertama, Mali bermain dengan keras untuk menghalau serangan Spanyol. Mali terlihat frustasi untuk merebut bola dari kaki para pemain Spanyol. Spanyol sendiri terus menerus mencoba untuk membangun serangan, namun sampai 10 menit tambahan, belum ada gol yang tercipta.
Mali sempat kembali membobol gawang Spanyol di injury time, namun kembali dianulir karena Offside. Skor sama kuat 0-0 bertahan hingga jeda.
Babak Kedua
Kedua tim langsung kembali melakukan jual beli serangan. Meskipun bermain dengan 10 pemain, Mali tetap berani tampil menekan lini pertahanan Spanyol.
Spanyol memang menguasai bola, namun Mali terlihat lebih mengancam lini pertahanan Spanyol lewat serangan balik cepat. Spanyol terlihat kesulitan untuk keluar dari tekanan Mali.
Namun, gol yang dinantikkan oleh Spanyol pun akhirnya tiba lewat kaki Juan Hernandez Torres. Berawal dari umpan ke arah kotak penalti Mali dari sisi kanan, Torres langsung menyambut bola dengan kakinya yang tidak dapat dihalau oleh Bourama Kone, skor 1-0 untuk Spanyol.
Kedua tim tampil ngotot saat laga memasuki menit ke 70. Mali mencoba merespon dengan serangan balik cepat. Namun mereka tanpak kesulitan melakukan penyelesaian akhir karena disiplinnya lini belakang Spanyol dan kurangnya jumlah pemain.
Spanyol dan Mali sama-sama tampil ngotot dan menciptakan banyak peluang sampai penghujung pertandinan, namun sampai peluit panjang dibunyikan, tidak ada gol tambahan yang tercipta.
Dengan hasil ini, Spanyol U-17 memastikan diri merebut tiket menuju babak 16 besar dengan torehan 6 poin. Sementara itu, Mali U-17 masih berpeluang untuk lolos apabila meraih minimal hasil seri saat melawan Kanada nanti.
Starting Line Up Spanyol U-17:
Jimenez Latorre; H. Fort, P. Cubarsi, Cuenca Cejudo, Munoz Navas; Quim Qunyet (R. Martin Uruel ‘85), P. Prim, J. Hernandez Torres; D. Yanez Barla (H. Aguirreburualde ‘64), M. Guiu (O.M. Perez ‘84), P. Lopez Gomez (I.V. Oyona Oyana ‘64)
Starting Line Up Mali U-17:
1.Kone; M. Traore (M. Diop ‘70), I. Traore, B. Coulibaly, S. Sanogo (U. Tiero ‘70); I. Kanate (S. Noah Leintu ‘88), H. Makalou, S. Kone, I. Diarra (M. Barry ‘74); A.M. Tia (G. Kone ‘70), M. Doumbia (Kartu Merah ‘40).
(FAR)
Baca Juga: Alami Masalah di Kaki Kiri, Pelatih Timnas Mesir Tak Mau Berspekulasi Soal Cedera Salah
Baca Juga: PSG Resmi Umumkan Transfer Bek Sao Paulo Lucas Beraldo
Masuk Minggu Tenang, Pj Teguh Pastikan Jakarta Ber...
Cawagub 02 Fatmawati Dua Bulan Keliling 24 Kabupat...
Kampanye Akbar 02 Andalan Hati, Panglima Dozer: Su...
PMJAK Desak Bawaslu DKI Tindaklanjuti Soal Dana Ka...
Yuks Ramaikan Kampanye Akbar Andalan Hati di GOR S...