CARITAU MILAN - Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi mengaku lega usai timnya memastikan satu tempat di partai final Liga Champions Eropa 2022/2023.
Inter Milan sukses menaklukkan rival sekota, AC Milan dengan skor 1-0 pada laga leg kedua Semifinal UCL yang berlangsung di San Siro Stadium, Rabu (17/5/2023). Hasil tersebut semakin mempertegas agregat kemenangan Nerrazuri menjadi 3-0.
Baca Juga: Berjuang di UCL, Mikel Arteta Bertekad Jadikan Arsenal Sebagai 'Klub Elit' Eropa
Gol kemenangan Inter dicetak oleh Lautaro Martinez di menit ke-74. Selama pertandingan, Hakan Çalhanoğlu tampil cukup dominan atas lawannya tersebut.
"Memenangkan Semifinal dengan luar biasa ini, Anda harus memberi selamat kepada para pemain. Kami memiliki konsentrasi dan keseimbangan.
"Kami telah menghadapi AC Milan berkali-kali, dalam beberapa bulan terakhir kami telah memainkan empat derby dan memenangkan semuanya, mereka memiliki kualitas yang hebat tetapi para pemain melakukannya dengan sangat baik dan benar bahwa mereka menikmati malam seperti ini.
"Saya mengatakan kami akan melakukan upaya gila tanpa melihat satu kompetisi atau yang lain dan selalu berusaha memberikan yang terbaik," kata Inzaghi, dikutip situs resmi klub.
Dia mengatakan, timnya siap menghadapi klub apapun, baik itu Manchester City maupun Real Madrid.
"Mereka adalah dua yang terbaik di Eropa, di leg pertama adalah pertandingan yang seimbang, besok saya akan menonton pertandingan dengan penuh minat," papar dia.
Dia berharap, timnya dapat mengakhiri musim ini dengan gemilang, baik di ajang Liga yang saat ini tengah berupaya mengamankan empat besar, maupun berjaya di ajang UCL.
"Saya bangga berada di klub ini, saya diminta 19 bulan untuk kembali dan orang-orang ini sudah melampaui diri mereka tahun lalu untuk kembali ke babak 16 besar Liga Champions. Tahun ini mereka melakukannya dengan lebih baik, tidak ada yang memberi kami apa pun, kami telah mewujudkan impian dengan banyak kerja keras dan pengorbanan," tutup dia. (RMA)
Baca Juga: Hasil UCL: Lazio Unggul 1-0 atas Bayern Munich yang Dilanda Masalah
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...