CARITAU DOHA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mempertanyakan keputusan wasit yang mengesahkan gol kedua Irak di laga perdana Grup D Piala Asia AFC 2023. Adapun laga yang tersaji di Ahmed bin Ali Stadium, Al Rayyan, Qatar, Senin (15/1/2023) itu berakhir untuk kemenangan Irak 3-1 atas Indonesia.
Skuad Garuda sejatinya mampu menahan permainan Irak, sebelum akhirnya tim lawan mencetak gol di menit 45+7. Gol dicetak oleh Osamah Jabbar yang memanfaatkan hadangan tidak sempurna Ernando Ari.
Namun gol tersebut mengundang perdebat, di mana pemain Irak tampak berada dalam posisi offside dalam menciptakan peluang sebelum terjadinya gol. Meski sempat mengecek VAR, Wasit Tantashev Ilgiz tetap mengesahkan gol tersebut.
"Saya tidak tahu mengapa gol kedua tidak dianggap offside. Itu 100% offside, jika ini adalah benar keputusan yang salah dari wasit, kami menyayangkan itu, apalagi terjadi di momen penting," keluh Shin Tae-yong lewat keterangan resmi PSSI.
Kendati demikian, Shin tetap mengucapkan selamat kepada Irak yang memenangkan laga tersebut. Pelatih asal Korea Selatan itu tetap mengapresiasi perjuangan anak asuhnya yang telah berusaha semaksimal mungkin.
"Selamat untuk tim Irak yang menang dalam laga ini. Meski begitu, timnas Indonesia menunjukkan perjuangan terbaik, dan performa yang bagus di laga ini," ucapnya
Berkat hasil ini, Indonesia harus puas berada di posisi juru kunci Grup D. Setelah itu, Indonesia akan bertemu dengan Vietnam di Abdullah bin Khalifa Stadium, Jumat (19/1) mendatang. Kemenangan wajib didapat jika ingin menjaga asa lolos ke babak 16 besar. (RMA)
timnas indonesia shin tae-yong irak piala asia 2023 gol offside
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...