CARITAU MAKASSAR - LA, seorang siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Makassar dikeroyok teman kelasnya sendiri, Jumat (23/9/2022) lalu.
Video yang beredar dan viral di media sosial (Medsos) itu mengakibatkan korban mengalami babak belur. Bahkan korban juga mengalami sesak nafas.
Remaja 14 tahun itu terpaksa dilarikan ke rumah sakit Haji karena kondisinya kritis dan dibantu oksigen untuk bernafas.
Kasi Humas Polrestabes Makassar AKP Lando KS, mengatakan bahwa saat ini pihaknya telah menerima laporan penganiayaan siswi SMP itu dan tengah melakukan penyelidikan.
"Kami sudah menerima laporannya dan sedang lidik. Korban saat ini sedang dirawat di RSUD Haji karena kondisinya cukup parah ya," bebernya, Senin (25/9/2022) kemarin.
Dari informasi yang diperoleh, kata Lando, korban dianiaya oleh empat orang teman kelasnya sendiri.
"Keluarga korban sudah melaporkan kejadian itu," katanya.
Lando menceritakan, peristiwa penganiayaan itu terjadi karena awalnya korban dituduh menghina dua orang terduga pelaku.
Karena hal itu, korban pun dikeroyok saat pulang sekolah. Keempat pelaku lalu menunggu korban seusai pulang sekolah dan dihampiri oleh empat orang.
"Korban dituduh menghina pelaku. Sementara korban merasa tidak pernah menghina pelaku. Korban sempat minta maaf tapi hal itu tidak diterima oleh para pelaku, sehingga mereka menganiaya korban saat pulang dari sekolah," jelasnya.
Saat melakukan penganiayaan, lanjut dia, korban ditendang di baguan perut dan dada oleh para pelaku.
Akibatnya korban mengalami sesak napas dan juga mengalami luka di bagian wajah akibat cakaran.
"Akibat kejadian itu korban menderita luka gores pada bagian wajah sebelah kiri, merasa sakit pada bagian perut dan sesak pada bagian dada. Sempat korban mendapat perawatan di Puskemas Mamajang dan selanjutnya korban dirujuk di RSUD Haji Provinsi Sulsel," tandasnya. (KEK)
siswi smp di makassar dikeroyok teman kelas hingga kritis kekerasan di sekolah
Viral! Video Oknum Relawan Paslon Kotabaru 02 H Fa...
Perkuat Pengamanan Pilkada DKI Jakarta, Pj Teguh B...
Pj Teguh Pastikan Komitmen Forkopimda Sukseskan Pi...
Stiker Pilkada Jakarta 2024 Tuai Protes PDIP, Ini...
PT KAI Lakukan Perawatan Rel Jelang Libur Nataru 2...