CARITAU JAKARTA - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) hari ini, Minggu (15/1/2023) bakal mengadakan Kongres Biasa 2023.
Kegiatan ini dilangsungkan dalam rangka membahas sejumlah agenda, seperti pengesahan laporan aktivitas serta keungan 2022, rencana program serta anggaran 2023 dan penetapan susunan Komite Pemilihan (KP) dan Komite Banding Pemilihan (KBP).
Baca Juga: PSSI: Kebijakan Jeda Kompetisi Liga 1 Demi Mendukung Piala Asia U-23
Adapun Kongres Biasa PSSI 2023 direncanakan bakal dihadiri Menteri Pemuda dan Olahraga, Zainudin Amali, perwakilan dari Komite Olahraga Nasional Indonesia dan Komite Olimpiade Indonesia, dan lain-lain. Selain itu, juga ada delegasi dari FIFA dan AFC yang akan datang.
"Kongres ini akan diikuti 87 delegasi yang mempunyai hak suara. Selain itu, ada agenda penetapan anggota KP dan KBP. Nantinya KP dan KBP terpilih akan bekerja untuk memproses menuju kongres pemilihan ketua umum, wakil ketua umum, dan anggota komite eksekutif pada 16 Februari 2023." kata Sekjen PSSI Yunus Nusi, dikutip dari situs resmi PSSI.
Para delegasi yang mempunyai hak suara sudah bisa melakukan proses registrasi pada Sabtu (14/1)ini. Kongres Biasa PSSI 2023 rencananya akan dimulai pada pukul 13.00 WIB.
“Semoga Kongres 2023 ini berjalan aman, sukses, dan lancar. Saya juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh delegasi dan sejumlah undangan lainnya yang berkenan hadir,” harapnya
Usai menggelar Kongres Biasa ini, PSSI akan mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) 2023 pada 16 Februari 2023 mendatang. KLB tersebut membahas Pemilihan Eksekutif Komite (Ketua Umum, Wakil Ketua Umum, Anggota Komite Eksekutif).
KLB di tubuh PSSI dipercepat dari biasanya, buntut Tragedi Kanjuruhan pada Oktober silam yang memakan ratusan korban jiwa. (RMA)
Baca Juga: Lakukan Uji Coba di Bogor, PSSI: VAR Siap Diterapkan pada Seri Championship Liga 1 2023/24
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024