CARITAU MAKASSAR – Saat ini masyarakat tengah sibuk mempersiapkan diri untuk mudik ke kampung halaman menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 Hijriah.
Namun yang menjadi kekhawatiran nantinya yakni kendaraan yang disimpan di rumah pribadi atau kost serta kontrakan.
Baca Juga: Jasa Marga: Hingga 5 Mei 563 Ribu Kendaraan Telah Kembali ke Jabotabek
Menanggapi hal itu, Polda Sulsel menyiapkan seluruh kantor Polsek dan Polres di wilayah hukumnya untuk menerima penitipan kendaraan.
"Kepada masyarakat yang akan mudik, silahkan menitipkan kendaraan pada tetangga, kantor-kantor kepolisian terdekat agar lebih aman," ungkap Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Pol Komang Suartana, Jumat (29/4/2022).
Ia mengaku Polda Sulsel akan meningkatkan patroli guna mengantisipasi kejahatan pembobolan rumah kosong karena ditinggal pemiliknya mudik.
"Saat mudik bapak Kapolda Sulsel Irjen Pol Nana Sudjana sudah memerintahkan para Kapolres sampai ke tingkat Polsek dan Babin, untuk selalu memberi imbauan mudik aman dan sehat," ucapnya.
Sementara itu, sebanyak 2.500 personil gabungan dikerahkan untuk menjalankan Operasi Ketupat selama 12 hari pada 29 April - 9 Mei 2022.
Serta sebanyak 105 pos pengamanan termasuk pos pelayanan dan pos terpadu yang ditempatkan di bandar udara, pelabuhan, dan terminal. (KEK)
Baca Juga: 150.000 Orang Diprediksi Padati Bandara Soetta di Puncak Arus Balik 7-9 Mei 2022
mudik aman sehat 2022 titip kendaraan di kantor polisi saat mudik
Pj Teguh Instruksikan Perangkat Daerah Bersinergi...
Fauzi Bowo Ingin Jakarta Dipimpin oleh Orang yang...
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...