CARITAU MAKASSAR - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) kembali menggelar program mudik gratis bagi masyarakat yang ingin pulang ke kampung halaman untuk merayakan idul fitri.
Hal ini tentu menjadi kabar baik bagi masyarakat Sulsel yang akan mudik lebaran tahun 2023 terkhusus pelajar dan mahasiswa yang ingin mudik
Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman mengatakan, bahwa layanan program mudik gratis ini masih sama seperti tahun lalu, namun lebih memprioritaskan kalangan pelajar.
"Kita subsidi kendaraannya, kita prioritaskan untuk pelajar mahasiswa yang mau balik, kia siapkan armada seperti tahun kemarin. Konsepnya sama," kata Andi Sudirman dalam keterangan resminya, Jum'at (7/4/2023).
Di mana, para pemudik tidak perlu mengeluarkan biaya sepeserpun untuk pulang ke kampung halamannya melaksanakan idul fitri.
"Jadi masyarakat tidak perlu mengeluarkan biaya untuk menggunakan bus yang telah disiapkan Pemprov Sulsel," jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sulsel, Muhamad Arafah mengatakan pihaknya masih membahas program tersebut secara menyeluruh.
Namun dia memastikan masyarakat akan menggunakan layanan tersebut.
"Ada nanti, tapi perlu kita rapatkan," kata Arafah.
Arafah mengatakan pihaknya telah menyiapkan bus yang akan digunakan masyarakat untuk mudik. Namun dia belum menyebutkan jumlah pastinya sebab masih dalam pembahasan. (KEK)
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...