CARITAU MANCHESTER – Erik Ten Hag, manajer Manchester United, menyebut timnya tampil dengan sikap berbeda, ada komunikasi dan semangat juang saat menekuk tim tamu Liverpool 2-1 di Stadion Old Trafford pada laga lanjutan Liga Premier Inggris yang digelar Selasa dini hari (23/8/2022).
“Kita bisa berbicara tentang taktik tetapi ini semua tentang sikap. Ada komunikasi dan semangat juang. Saya menginginkan pendekatan yang berbeda dan sikap yang berbeda dan itulah yang mereka bawa ke lapangan,” kata Erik Ten Hag seusai laga.
Baca Juga: Big Match Liverpool vs Manchester City Panaskan Liga Inggris Pekan ke-28, Ini Jadwal Lengkapnya
Menurut Ten Hag, kemenangan Red Devils atas The Reds barulah permulaan.
“Kami bisa bermain jauh lebih tenang dan lebih banyak bahaya. Saya sebelum pertandingan berpesan ke pemain, jadilah tim dan miliki semangat yang baik. Dan itulah yang kita lihat hari ini," tambahnya.
MU membuka kemenangan melalui Jadon Sancho di menit 16 memanfaatkan umpan Anthony Elanga. Selanjutnya pada babak dua menit 53, Marcus Rashford memperbesar keunggulan 2-0 setelah memanfaatkan umpan Anthony Martial.
Liverpool baru berhasil mencetak gol pada menit 81 melalui Mohamed Salah.
Hasil laga pekan ketiga ini membuat Liverpool terpuruk di urutan 16 klasemen dengan 2 poin, hasil dua kali seri dan sekali kalah. Sedangkan MU peringkat 14 dengan 3 poin, hasil sekali menang dan dua kali kalah.
Sebelum laga melawan Liverpool, Casemiro yang baru menyelesaikan transfernya dari Real Madrid ke MU pada Senin, diarak di sekitar lapangan Old Trafford selama 10 menit. Pemain asal Brasil berusia 30 tahun itu telah menandatangani kontrak hingga Juni 2026 dengan opsi memperpanjang satu tahun lagi.
Ten Hag mengaku senang dengan bergabungnya Casemiro dan bisa diandalkan untuk memperkuat lini tengah MU agar lebih baik.
“Dia adalah semen di antara batu-batu, itulah yang kami cari di musim panas dan menemukannya,” kata Ten Hag kepada Sky Sports.
Ten Hag berharap bisa memainkan Casemiro lebih cepat. Namun pada Sabtu mendatang saat bertandang ke Southampton, Casemiro belum dapat dimainkan karena aturan visa di Inggris.
“Kami akan melakukan perjalanan ke Stadion King Power pada hari Kamis minggu depan untuk menghadapi Leicester City. Sebelumnya menjam Arsenal yang sedang dalam performa terbaiknya mengunjungi Old Trafford pada hari Minggu 4 September, di mana Casemiro dapat melakukan debut kandangnya,” kata Ten Hag.(BIM)
Baca Juga: Tottenham Terancam Kehilangan Richarlison Hingga Sebulan Akibat Cedera Lutut
erik ten hag manajer manchester united liverpool stadion old trafford liga premier inggris
Denny JA Hibahkan Dana Abadi untuk Festival Tahuna...
Tokoh Literasi Bachtiar AK Sebut Inovasi Smart Sch...
Mencetak Dai Pengusaha, Sekda Marullah Buka Pelati...
Gibran Pimpin Apel Siaga Masa Tenang Pilkada 2024
Pilkada Semakin Dekat, Pj Teguh Ajak Warga Jakarta...